GenPI.co - Tak banyak yang tahu bahwa 90 persen dari buah semangka adalah air.
Buah dengan kulit berwarna hijau ini memiliki bagian dalam yang berwarna merah dengan biji yang banyak.
Khasiat yang didapat dari buah semangka terutama berasal dari campuran antara nutrisi, vitamin, mineral, dan senyawa lain di dalamnya.
Oleh karena itu, buah semangka ampuh untuk menjaga kamu tetap terhidrasi serta memberikan rasa kenyang yang lebih lama.
Di bawah ini beberapa manfaat dari buah semangka yang tentu sayang dilewatkan.
1. Kesehatan jantung
Satu buah semangka denga berat 280 gram, menyediakan 31 % jumlah harian vitamin A yang dierekomendaiskan.
Hal ini tentu mendukung fungsi penglihatan dan membantu memelihara kesehatan jantung, ginjal, dan paru-paru.
2. Mencegah kanker
Dengan ukuran yang sama, buah semangka mengandung kadar vitamin C yang tinggi.
Satu porsi buah semangka menyediakan 37 persen dari vitamin C harian yang direkomendasikan.
Vitamin C terbukti berperan meningkatkan keehatan jantung, mambantu dalam mencegah kanker, dan membantu melawan gejala flu biasa.
3. Mengeluarkan racun
Semangka kaya akan serat juga. Nutrisi ini dapat membantu tubuh mengeluarkan racun, juga meningkatkan kesehatan pencernaan.
Selain itu, kandungan serat dan cairan di dalam semangka juga bisa mengekang keinginanmu untuk makan berlebih.
4. Mencegah pembentukan batu ginjal
Senyawa antioksidan dalam semangka juga memberikan manfaat terhadap kesehatan ginjal.
Namun, kamu tetap perlu berhati-hati karena terlalu banyak asupan kalium justru bisa berbahaya, terutama untuk pasien sakit ginjal. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News