Khasiat Makan Labu Parang Ternyata Sangat Dahsyat, Mengejutkan

08 September 2021 09:15

GenPI.co - Labu parang merupakan salah satu jenis labu yang paling banyak ditemukan di tanah air.

Pasalnya, labu parang sering dibuat campuran sayur bening atau untuk kolak, campuran cake, dan agar-agar.

Rasanya yang enak serta teksturnya yang berserat membuat labu parang menjadi salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia.

BACA JUGA:  Wortel Campur Jeruk Nipis Khasiatnya Dahsyat, Cespleng

Tak hanya lezat dimakan, ternyata labu parang memiliki khasiat dahsyat untuk kesehatan.

Warna kuning pada labu parang merupakan indikasi kuat bahwa buah labu parang mengandung betakaroten.

BACA JUGA:  Jeruk Nipis Campur Teh dan Serai Khasiatnya Dahsyat, Wow Banget

Salah satu fungsi kesehatan betakaroten adalah menjaga kesehatan dinding lambung sehingga dapat mengurangi efek peradangan yang dapat menyebabkan perih di lambung.

Berikut manfaat dahsyat mengonsumsi labu parang untuk kesehatan.

BACA JUGA:  Kocok Buah Sawo Campur Madu Wow Banget, Khasiatnya Cespleng

1. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Labu parang mengandung banyak sekali kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan mulai dari karbohidrat; vitamin C; lemak; protein; betakaroten; vitamin B komplek; mineral seperti zat besi; fosfor; kalsium; kalium; dan masih banyak lagi.

Labu parang juga mengandung antioksidan yang memberikan perlindungan ekstra pada sistem kekebalan tubuh.

2. Membantu Sistem Metabolisme

Salah satu penyebab penyakit maag adalah ketika sistem metabolisme tubuh tidak dapat berfungsi dengan baik, di mana terjadi ketidakseimbangan antara asam basa atau elektrolit dan air pada tubuh yang dapat menyebabkan naiknya asam lambung.

Labu parang mengandung kalium yang dapat membantu mengoptimalkan sistem metabolisme tubuh.

3. Tinggi Kandungan Antioksidan

Kebanyakan orang menganggap bahwa antioksidan hanya baik untuk mencegah penyakit kronis seperti kanker saja, padahal antioksidan pada dasarnya menjadi penangkan alami untuk efek buruk radikal bebas.

Radikal bebas sendiri merupakan cikal bakal berbagai macam masalah kesehatan termasuk perdangan yang disebabkan inflamasi.

Mengonsumsi makanan kaya antioksidan juga dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga gejala maag dapat teratasi.

4. Kaya akan Serat

Karena kaya akan serat labu parang sangat baik untuk sistem pencernaan. Serat yang terdapat pada labu parang akan dapat membantu membersihkan zat-zat yang dapat merugikan kesehatan.

Serat akan mengikatnya kemudian akan mengeluarkan dari sistem pencernaan sehingga membantu mengurangi infeksi dan peradangan yang dapat menyebabkan penyakit maag.

5. Memenuhi Kebutuhan Asupan Nutrisi Harian

Penyakit maag membuat para penderitanya serba salah karena ketika makan pun bisa sakit apalagi jika tidak makan.

Namun, pemilihan jenis makanan sangat penting bagi penderita maag, karena mereka tidak bisa sembarangan sementara tubuh membutuhkan asupan nutrisi yang seimbang.

Labu parang mengandung vitamin dan mineral yang dapat membantu memenuhi kebutuhan asupan nutrisi harian.

6. Mengurangi Peradangan

Banyak penelitian yang mengatakan bahwa mengonsumsi labu parang secara teratur dapat membantu mengurangi peradangan yang biasanya dialami oleh para penderita penyakit maag.

Warna labu yang berwarna kuning cerah merupakan indikasi kuat bahwa buah labu parang kaya akan kandungan betakaroten dan karetenoid.

Kedua kandungan tersebut merupakan kandungan alami yang dapat membantu meredakan rasa perih akibat peradangan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co