GenPI.co - Semua orang pasti paham bahwa makanan memberikan kita energi untuk menjalani aktivitas.
Namun, ada beberapa orang yang kerap merasa kantuk usai makan.
Hal itu bisa berdampak buruk, mulai dari menurunkan produktivitas hingga menaikkan berat badan.
Oleh karena itu, kamu harus bisa mengatur asupan harian agar badan bisa terus berenergi.
Berikut ini empat makanan yang bisa menghilangkan rasa lelah dilansir dari Healthline.
1. Sayur dan buah segar
Makin segar bahan makanan, maka kandungan nutrisinya pun tinggi.
Cobalah pilih sayur dan buah yang sedang musim. Sebab, hal itu menandakan mereka matang secara natural.
2. Minuman nonkafein
Jika dikonsumsi secukupnya, kafein memiliki manfaat untuk kesehatan dan mampu memberikan energi secara cepat.
Sayangnya, efek dari kafein tak berlangsung lama dan bahkan bisa berujung pada ketergantungan.
Namun, jika kamu benar-benar butuh asupan kafein, pilihlah secangkir kopi dan teh tanpa gula.
3. Air
Minum air putih sangat penting untuk mengoptimalisasi fungsi tubuhmu.
Walaupun air tak memberikan energi dalam bentuk kalori, tetapi dia bisa membantu proses metabolisme tubuh.
Oleh karena itu, cobalah ganti minuman energi dengan air.
4. Protein rendah lemak
Daging merah menambah lemak jenuh dalam asupan harian kamu.
Oleh karena itu, sumber protein terbaik berasal dari daging putih yang lebih rendah lemak.
Kamu memiliki banyak pilihan daging putih, mulai dari ayam, kalkun, dan ikan.
Selain itu, ikan bahkan memiliki kandungan omega-3 yang tinggi. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News