GenPI.co - Tidak banyak yang mengira, Paprika ternyata memiliki segudang manfaat untuk kesehatan.
Dalam keseharian, peran paprika hanya untuk sekadar menambah keindahan hidangan atau pelengkap bumbu makanan tertentu.
Padahal, kandungan antioksidan dalam paprika terbilang mencukupi untuk menangkal radikal bebas.
Carotenoid ditemukan dalam sayuran paprika yang berpotensi sebagai antioksidan. Vitamin larut air juga terdapat dalam sayuran paprika. Terdiri dari vitamin C dan vitamin B 6.
Vitamin larut minyak atau lemak juga tidak kalah dalam sayuran paprika. Terdiri dari vitamin A, vitamin E, dan vitamin K.
Berikut GenPI.co membeber khasiat paprika untuk kesehatan tubuh, wow ternyata sungguh menakjubkan:
1. Menjaga Metabolisme Tubuh
Sistem metabolisme tubuh akan berjalan lancar tanpa hambatan, dikarenakan antioksidan paprika dapat seolah-olah menjadi pengawas setiap perjalanan makanan dan minuman yang masuk ke tubuh Anda.
Kandungan antioksidan pada paprika juga memiliki manfaat yang berkhasiat dalam menjaga kesehatan tubuh agar selalu terjaga.
Terbebas dari segala macam gangguan yang mungkin akan menyerang di saat yang tidak terduga.
2. Menangkal penyakit berbahaya
Manfaat paprika paling utama adalah menangkal penyakit berbahaya di antaranya kanker dan jantung.
Paprika memang memiliki ukuran yang kecil, tapi manfaatnya luar biasa dalam menangkal penyakit berbahaya.
3. Mempertajam penglihatan
Vitamin A ada pada paprika merah. Gunanya dapat meningkatkan pengelihatan kalian.
Alhasil pengelihatan akan lebih jelas saat malam ataupun cahaya redup.
4. Mengontrol gula darah
Kandungan serat pangan, vitamin, mineral, antioksidan dan nutrien sangat tinggi dalam paprika.
Kandungan itu berguna mengatur tekanan gula darah.
Bagi penderita diabetes tidak ada larangan untuk mengonsumsi paprika.
5. Menangkal Penyakit Jantung
Paprika ternyata memiliki manfaat yang ampuh untuk menangkal penyakit jantung yang sering kambuh.
Jika Anda termasuk orang yang mudah mengalami tekanan darah tinggi dan gangguan pada jantung, konsumsi paprika.
Peran dari gabungan sumber gizi mikro dalam paprika yang membuat seseorang tadinya mengalami masalah jantung dapat segera disembuhkan secara berangsur-angsur.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News