GenPI.co - Kenanga merupakan salah satu jenis bunga yang memiliki nama latin cananga odorata. Meski sering terlihat berserakan di jalanan, bunga ini tak bisa disepelekan karena memiliki khasiat yang sangat luar biasa untuk kesehatan.
Bunga kenanga berwarna hijau kekuning-kuningan dan berbentuk seperti bintang laut. Memiliki aroma harum yang khas karena mengandung cananga oil.
BACA JUGA: Daun Sirih Campur Madu Khasiatnya Sangat Mujarab, Dahsyat
Adapun kandungan pada kembang Kenanga memiliki beberapa kandungan senyawa alami seperti asam bensoat, geraniol, farnesol, geraniol, bensin asetat, eugenol, kadinen, linalool, sadrol, serta pinen.
Berikut khasiat kembang kenanga yang bisa membuat wanita melongo.
1. Sebagai bahan luluran
Sejak zaman dahulu, manfaat kembang kenanga telah banyak digunakan berbagai kalangan masyarakat, terutama bagi keluarga bangsawan sebagai bahan untuk perawatan tubuh, misalnya saja luluran maupun masker.
Yaitu dengan cara memanfaatkan kandungan minyak yang terdapat dalam kembang kenanga untuk membantu mendapatkan kulit maupun wajah yang halus dan lembut.
BACA JUGA: Ajaib! Air Rebusan Daun Nangka Bikin Luka Diabetes Cepat Sembuh
2. Mencegah bau badan
Bau badan yang tidak sedap dapat diatasi dengan mengonsumsi ramuan yang berasal dari kembang kenanga.
Caranya, sebanyak 15 gram kembang kenanga dan gula batu secukupnya dalam 600 cc air bersih, hingga air rebusan hanya tersisa separuhya saja. Setelah disaring segeralah untuk mengonsumsi ramuan tersebut.
3. Membantu mengatasi kulit kering
Ekstrak kembang kenangan yang memiliki warna hijau kekuning-kuningan biasanya digunakan sebagai bahan dasar dalam pembuatan sabun.
Biasanya digunakan untuk menyeimbangkan kadar minyak pada kulit kita. Hal ini sangat cocok digunakan bagi mereka yang memiliki jenis kulit yang kering.
4. Untuk mengatasi demam saat nifas
Seorang wanita yang sedang dalam masa nifas kerap kali mengalami gangguan kesehatan seperti timbulnya demam.
Hal ini bisa diatasi dengan menggunakan ramuan yang berasal dari kembang kenanga yang ditumbuk halus bersama dengan bahan lainnya seperti kembang turi merah, jahe, kunyit, kencur, serta asam.
Setelah halus tambahkan sedikit garam dan air bersih lalu terapkan ramuan tersebut sebagai tapal di perut atau juga bisa dioleskan sebagai obat gosok pada daerah punggung. Lakukan hal ini secara rutin 2 kali dalam sehari.
5. Mengobati encok (rematik)
Untuk mengatasi gangguan encok atau yang sering juga disebut sebagai rematik, biasanya menggunakan kembang kenanga yang belum mekar 10-12 kuntum untuk kemudian ditumbuk halus bersama bahan lainnya.
Seperti daun srikaya 30 gram, daun ketapang 20 gram, jahe 20 gram, merica sebanyak 10 butir, serta kapur sirih untuk kemudian diterapkan sebagai obat gosok pada bagian tubuh yang terasa sakit.
Sebaiknya hal ini dilakukan minimal 2 kali dalam sehari.
6. Untuk mengobati sakit kepala
Jika Anda merasa sakit kepala, cobalah untuk merebus kembang kenanga dan jahe yang telah diiris masing-masing 15 gram bersama dengan 400 cc air.
Biarkan mendidih dan airnya tersisa separuhnya. Segeralah untuk meminum ramuan tersebut selagi masih dalam kondisi hangat.
7. Untuk mengobati sesak napas (asma)
Gangguan sesak napas yang terjadi akibat asma dapat diatasi dengan rutin mengonsumsi ramuan herbal yang berasal dari rebusan kembang kenanga sebanyak 15 gram dengan 200 cc air hingga airnya hanya tersisa 100 cc saja.
Lakukan hal tersebut sebanyak 2 kali dalam sehari.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News