Di Tempat Ini Jenazah Diego Maradona dimakamkan

26 November 2020 22:15

GenPI.co - Legenda sepak bola terbaik Diego Maradona dikabarkan tutup usia akibat henti jantung di rumahnya, Rabu (25/11) malam.

Mantan pemain Barcelona dan Napoli ini meninggal di usia 60 tahun. Ia meninggal setelah menjalani pemeriksaan di klinik Olivos, Ipensa Sanatorium di La Plata, Argentina. 

BACA JUGATutup Usia, Simak 5 Fakta Maradona si Tangan Tuhan

Menurut Sebastian Sanchi, seorang juru bicara, Maradona akan dimakamkan di luar kota Buenos Aires, Kamis waktu setempat.

Pria yang meninggal pada usia 60 tahun itu akan dimakamkan di pemakaman Jardin de Paz, yang juga tempat peristirahatan terakhir orang tuanya.

Presiden Argentina Alberto Fernandez menetapkan tiga hari masa berkabung menyusul berpulangnya legenda sepak bola mereka, Diego Maradona, yang terkenal dengan gol tangan Tuhan pada Piala Dunia 1986.

Sejumlah suporter sang legenda berkumpul di jalan-jalan kota Buenos Aires, menyusul kabar kepergiannya.

BACA JUGASelamat Jalan Diego Maradona, Ini Perjalanan Gemilang Kariernya

Di dekat markas bekas klub Maradona, Buenos Aires, tampak sejumlah penggemar menaruh karangan bunga duka cita.

Sebagian lainnya turut berkerumun di San Andres dekat rumah Maradona juga di La Plata, kota yang tak jauh dari Buenos Aires, di mana sang legenda menghabiskan waktu sebagai direktur teknis klub Gimnasia y Esgrima.(*) ANT

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co