GenPI.co - Industri hiburan, khususnya dunia musik, berduka setelah penyanyi senior Harold Reid meninggal dunia.
Reid mengembuskan napas terakhirnya di rumahnya di Staunton, Virginia, Amerika Serikat (AS), Sabtu (25/4) WIB.
BACA JUGA: Ramalan Ahli Tarot: Corona Akan Geser, Harap Waspada
Pentolan grup vokal Statler Brothers tersebut meninggal dunia pada usia 80 tahun.
Dilansir dari laman Rolling Stone, Senin (27/4), Reid meninggal setelah mengalami gagal ginjal.
Jimmy Fortune, rekan Reid di Statler Brothers, menjelaskan bahwa dirinya dan teman-temannya merasa sangat berduka.
“Kami memiiliki banyak kenangan bersama. Saya akan merindukannya,” kata Fortune.
Reid lahir di Augusta County, Virginia, pada 21 Agustus 1939. Pada 1955, dia mulai membentuk band vokal bernama Four Star Quartet.
Saat itu dia berkolaborasi dengan DeWitt, Balsley, dan Joe McDorman.
Grup tersebut berganti nama menjadi Kingsmen pada 1958. Pada 1962, McDorman digantikan oleh Don, saudara Reid.
Untuk menghindari dari kebingungan mengenai penggunaan nama Kingsmen, mereka memutuskan mengganti nama band menjadi Statler Brothers.
BACA JUGA: Perlakuan Wali Kota New York pada Umat Islam Bikin Meleleh
Nama Statler Brothers diambil dari sebuah merek tisu yang saat itu cukup terkenal. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News