Anastasia Radzinskaya Bocah 6 Tahun, Penghasilan Rp 246 Miliar

15 Februari 2020 19:20

GenPI.co - Tidak ada yang menyangka Anastasia Radzinskaya bakal menjadi bocah dengan penghasilan sangat wow.

Orang tuanya pun tidak mengira Radzinskaya bisa menjadi bocah istimewa.

BACA JUGA: Muhammad Haryz Si Bocah Genius, IQ-nya Tinggi Banget

Radzinskaya yang kini berusia enam tahun lahir dengan gangguan otot dan saraf.

Dokter pun memprediksi bocah yang lahir di Selatan Rusia itu tidak akan bisa berbicara.

Orang tua Radzinskaya lantas membuat video selama si bocah menjalani perawatan.

Video itu diunggah di YouTube. Tujuannya adalah agar teman dan kerabat bisa melihat perkembangan Radzinskaya.

Video tersebut berisi aktivitas Radzinskaya. Di antaranya adalah aktivitas Radzinskaya menghabiskan waktu bersama ayah dan bermain dengan mainan ataupun kucing.

Takdir berkata lain. Radzinskaya ternyata tumbuh menjadi anak istimewa. Dia menjadi YouTuber dengan penghasilan memukau.

Video yang paling meledak adalah yang diunggah pada 2018. Dalam video itu Radzinskaya bermain di kebun binatang bersama ayahnya, Yuri.

Video itu ditonton lebih dari 789 juta kali. Kini Radzinskaya memiliki kanal YouTube dengan tujuh bahasa.

Salah satu kanal yang paling populer adalah Like Nastya. Kanal itu memiliki 48 juta pengikut.

Secara total, kanal YouTube Radzinskaya mempunyai lebih dari 107 juta pengikut.

Video-video yang ada di kanal YouTube milik Radzinskaya pun sudah ditonton lebih dari 42 miliar kali.

Angka yang fantastis itu membuat pundi-pundi Radzinskaya gemuk. Dilansir dari Forbes, Radzinskaya memiliki penghasilan USD 18 juta atau setara Rp 246 miliar (USD= Rp 13.693) pada 2019.

BACA JUGA: Ahli Kimia Berumur 14 tahun dari AS, Sudah Telurkan Satu Jurnal

Eyal Baumel, CEO Yoola yang khusus menangani bintang-bintang muda di dunia digital, termasuk Nastya, mengakui bahwa YouTube memiliki kekuatan luar biasa.

“YouTube adalah babysitter paling populer di dunia,” kata Baumel sebagaimana dilansir Forbes pada akhir 2019. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co