Istri Lepas Hijab di Malam Pertama, Suami Langsung Minta Cerai

13 Februari 2020 05:28

GenPI.co - Malam pertama biasanya menjadi momen yang ditunggu-tunggu semua pengantin baru. Namun, cerita ini berjalan beda. Saat istri lepas hijab di malam pertama, suami langsung minta cerai.

Sang suami memang tidak tahu menahu bagian dalam istrinya. Semua disimpan rapat hingga hari pernikahan.

Seperti dilansir Times of India, pria ini menceraikan istrinya dengan alasan tak terduga. Kisahnya berawal pada saat malam pertama usai menikah.

BACA JUGA: Istri Begini, Suami Betah di Rumah dan Rezeki Melimpah 

Sang suami masuk ke dalam ruangan untuk melakukan 'ritual' suami istri pada malam pertama. Sang istri ikut menurut suami. Dia melepaskan jilbabnya ketika berada di dalam kamar.

Pada saat itulah sang suami dibuat terkejut. Dia bahkan langsung menceraikan istrinya karena melihat bagian ini.

Suaminya terkejut, ketika melihat wajah istrinya ternyata dipernuhi dengan bulu. Wajahnya mirip seorang pria meski dia bukan wanita yang jelek.

Sang suami memang tidak mengetahui wajah asli istrinya lantaran diatur keluarga. Dia tidak tahu banyak tentang istrinya.

BACA JUGA: Wahai Para Istri, Ini 5 Manfaat Jika Suami Memeluk Saat Tidur

Dia juga tidak pernah melihat seluruh wajah istrinya sebelum menikah. Maklum, sang istri sangat menjaga kehormatan. Dia selalu mengenakan kerudung setengah wajah sesuai dengan kebiasaan tradisional India.

"Ketika saya pertama kali bertemu dengannya dia memakai kerudung dan banyak riasan, saya pikir dia wanita yang cantik sampai dia membukanya," kata suaminya.

Karena terkejut, dan kaget, dia memutuskan untuk menceraikan istrinya tepat pada malam pernikahannya.

Keluarga istrinya mengakui bahwa wajah mempali wanita agak menakutkan karena janggutnya tumbuh banyak seperti pria.

Tetapi itu karena masalah hormon. Keluarga mempelai wanita tidak bermaksud menipu suaminya.

Permohonan perceraian itu akhirnya ditolak pengadilan. Pengadilan India berpikir alasannya tidak masuk akal.

Namun, suaminya bersikeras untuk menceraikannya, dan berusaha mencari pengacara untuk menyelesaikan kasus tersebut. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co