GenPI.co - Seorang bayi di kota Wuhan didiagnosis dengan virus corona baru hanya 30 jam setelah dilahirkan.
Bayi itu adalah orang termuda yang tercatat terinfeksi oleh coronavirus novel, yang telah menewaskan hampir 500 orang sejak muncul akhir tahun lalu.
Mengutip CCTV pada Rabu (5/2), para ahli memprediksi itu mungkin kasus penularan vertikal. Virus tertular dari ibu ke anak selama masa kehamilan, saat persalinan atau tak lama sesudah itu.
BACA JUGA: Corona Bikin China Seperti Zombieland, Kota-kota Jadi Sunyi Sepi
Sang ibu telah terkonfirmasi positif terinfeksi virus corona baru sebelum dia melahirkan.
Sementara Kantor berita resmi Xinhua melaporkan pada hari Senin (3/1), bayi yang lahir minggu lalu dari ibu yang terinfeksi itu telah dinyatakan tidak terinfeksi virus Corona. Namun dugaaan tersebut salah.
Penyakit berbahaya ini muncul pada bulan Desember di pasar Wuhan yang menjual hewan liar . Virus menyebar dengan cepat ketika orang bepergian untuk liburan Tahun Baru Imlek di bulan Januari.
Komisi kesehatan nasional China mengatakan pada hari Selasa (4/1), orang tertua yang didiagnosis dengan virus corona adalah berusia 90 tahun. Sementara 80 persen dari kematian yang dilaporkan adalah pasien berusia 60 tahun ke atas.(*)
BACA JUGA: Korban Virus Corona Terus Berjatuhan! Hari Selasa, 65 Lagi Tewas
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News