GenPI.co - Raja Charles III dan Ratu Camilla bertemu Presiden Sergio Mattarella saat kunjungan kenegaraan ke Italia, Selasa (8/4).
Dilansir AP News, kunjungan ini menandai perjalanan luar negeri pertama Raja Charles setelah dirawat di rumah sakit.
Setelah pertemuan tersebut, pasangan kerajaan ini mengunjungi beberapa monumen di Roma, seperti Makam Prajurit Tak Dikenal di Piazza Venezia, di mana mereka meletakkan karangan bunga.
Charles dan Camilla juga melakukan tur khusus di Colosseum Roma.
Di sana, mereka disambut sorakan dari penduduk setempat dan wisatawan yang antusias.
"Saya datang khusus untuk melihat mereka. Ini sangat mengharukan," kata Samuele Tassinari, seorang pelajar berusia 18 tahun yang datang dari Bologna di utara Italia.
Charles dan Camilla mengunjungi Istana Quirinale, diiringi lebih dari 30 pengawal berkuda.
Mereka disambut Presiden Mattarella dan putrinya di halaman istana.
Presiden Mattarella menjadi tuan rumah perjamuan kenegaraan untuk Raja Charles dan Ratu Camilla di Istana Quirinale, yang juga bertepatan dengan ulang tahun pernikahan ke-20 pasangan kerajaan tersebut.
Selama kunjungannya di Roma, Raja Charles menyoroti hubungan erat antara Inggris dengan Italia.
"Kunjungan ke Italia menggarisbawahi kedalaman dan luasnya hubungan bilateral antara kedua negara," kata Istana Buckingham dalam sebuah pernyataan. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News