Flu Babi Mewabah, Perbatasan Korea Selatan dan Utara Ditutup

06 Oktober 2019 19:35

GenPI.co - Zona perbatasan Korea Selatan dan Korea Utara atau Demilitarized Zone (DMZ) ditutup sementara waktu, karena menyebarnya wabah flu babi Afrika. Dilansir dari ABC News, pemerintah Korea Selatan menutup wilayah DMZ untuk sementara waktu yang belum dapat ditentukan.

Wabah flu babi sebelumnya ditemukan pada bulan September 2019, di Kota Paju, Provinsi Gyeonggi. Diduga, wabah tersebut masuk dari China dan menyebar ke Korea Utara dan sampai di Korea Selatan.

BACA JUGASemakin Mencekam, Korban Tewas Unjuk Rasa Irak Bertambah

Flu babi sendiri merupakan wabah yang cukup bernahaya bagi manusia. Wabah tersebut dapat  menyebabkan penyakit paru-paru basah, dan memperburuk penyakit kronis lainnya seperti asma atau jantung.

 Akibat penutupan jalur DMZ, ribuan wisatawan yang ingin melancong ke Korea Selatan terpaksa harus membatalkan perjalanannya. Hingga kini, belum ada kepastian lebih lajut kapan DMZ akan dibuka kembali. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co