GenPI.co - Empat petugas polisi tewas setelah serangan terjadi pada kantor polisi Ibu Kota Paris, Prancis, Kamis (3/9). Pelaku serangan tewas ditembak oleh petugas lainnya.
Serangan terjadi sekitar pukul 13:00 waktu setempat dan dilakukan oleh seorang petugas polisi. Pelaku menyerang lima orang polisi pada markas Direktorat Intelejen Polisi Prefektur di dekat Katedral Notre Dame mengakibatkan empat orang petugas tewas.
Baca juga :
Bali Kalahkan Prancis Sebagai Tempat Paling Romantis Sedunia
Camilan Tengah Malam Susu Goreng, Kuliner Asli Prancis yang Lezat
Resep Masak Ayam Dubbing Bahasa Jawa Ini Sukses Bikin Ngakak
Pelaku dikenali sebagai petugas berusia 45 tahun yang bekerja di bagian administrasi di markas Direktorat Intelejen Polisi Prefektur. Serangan oleh pelaku atas para korban dimulai dari dalam kantor dan berlangsung sampai bagian luar di mana pelaku akhirnya ditembak mati oleh petugas lainnya. Kepolisian Paris sedang menyelidiki motif serangan dan membuka diri atas kemungkinan adanya pertikaian pribadi.
Wali Kota Paris Anne Hidalgo mencuit "Paris berduka untuk warganya sore ini."
Lihat video seru ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News