Elon Musk Bakal Hadir di G20 Secara Daring, Kata Kadin

14 November 2022 16:30

GenPI.co - Kamar Dagang Indonesia (Kadin) memastikan kedatangan Pengusaha Elon Musk dalam KTT G20.

Namun, Musk akan bergabung dengan KTT G20 secara daring.

"Dia tidak bisa hadir karena ada acara di Amerika Serikat dan dirinya harus hadir di sana," kata kepala Kadin Arsjad Rasyid, dilansir dari Antara, Senin (14/11).

BACA JUGA:  17 Kepala Negara Hadiri KTT G20 di Bali, Kata Presiden Jokowi

Seperti diketahui, KTT G20 Presidensi Indonesia akan dilaksanakan di Bali mulai hari ini (14/11).

Pemimpin dunia, seperti Presiden AS Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping, akan hadir secara langsung.

BACA JUGA:  Jokowi Luncurkan Pandemic Fund di KTT G20, Pakar Beber Manfaatnya

Sementara itu, Presiden Rusia Vladimir Putin diperkirakan bakal hadir secara virtual.

Musk akan berbicara pada acara bisnis yang terkait dengan KTT G20 negara-negara besar.

BACA JUGA:  Gandeng NGI, Bumame Optimalkan Kesehatan Delegasi KTT G20

Pengusaha asal Amerika Serikat (AS) itu terkenal sebagai CEO Tesla dan SpaceX.

Setelah baru-baru ini mengakuisisi platform media Twitter, Musk menemui masalah baru.

Dia terperosok ke dalam serangkaian perubahan kebijakan dan strategi yang telah membuat masa depan perusahaan tersebut diragukan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Pulina Nityakanti Pramesi
elon musk   g20   G20 BALI   g20 bali 2022   tesla   kadin  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co