GenPI.co - Miliarder Bill Gates membeberkan teknologi kunci untuk menghindari pandemi di masa depan.
Seperti yang diketahui, Gates kerap vokal perihal masalah kesehatan global, termasuk soal pandemi covid-19.
Baru-baru ini, Gates menegaskan harus ada inovasi baru dalam mencegah pandemi selanjutnya.
Menurut Gates, pengurutan gen dan pengawasan patogen berbasis DNA dapat berperan dalam pemulihan dari covid-19 dan menghalangi pandemi berikutnya.
Pendiri Microsoft itu bahkan menegaskan dunia tengah mengalami dilema.
Di satu sisi, kondisi kesehatan pascapandemi saat ini tidak seperti yang kita inginkan. Ini telah menjadi kemunduran besar.
Sementara itu, di sisi lain, dunia telah memiliki inovasi baru yang sebagian besar didukung oleh genomik.
“Jadi, secara seimbang, saya sangat senang bagaimana kita dapat mengambilnya dan menggunakannya untuk peningkatan dramatis dalam kesehatan manusia di seluruh dunia,” tuturnya, dilansir dari The San Diego Union Tribune, Jumat (7/10).
Didirikan 22 tahun lalu, Gates Foundation berfokus pada masalah kesehatan, terutama di negara berkembang, di mana penyakit menular dapat menyebabkan 4 dari 5 kematian.
Aksi yayasan itu termasuk dalam memerangi malaria, kekurangan gizi, dan patogen menular.
Gates mengatakan pihaknya telah menggunakan genomik untuk mengambil penyakit seperti malaria dan melacaknya, dan akhirnya dapat mencapai pemberantasan malaria.
Selain itu, genomik juga digunakan Gates dan tim untuk mengatasi malnutrisi.
“Caranya melalui pengurutan bakteri mikrobioma untuk lebih memahami kesehatan perut. Lalu, di bidang pertanian untuk mengembangkan benih yang kuat untuk suhu, hasil panen, dan ketahanan terhadap penyakit,” paparnya. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News