Motif Pelaku Penembakan Shinzo Abe Terungkap, Ada Dendam Pribadi

12 Juli 2022 01:40

GenPI.co - Motif pelaku penembakan Eks Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe akhirnya terungkap.

Melansir NHK, tersangka dilaporkan mengatakan kepada polisi bahwa dia awalnya bermaksud membunuh Abe dengan bahan peledak sebelum memutuskan untuk menggunakan senjata.

Seperti diketahui, Abe ditembak mati pada hari Jumat saat dia membuat pidato kampanye di kota barat Nara, Jepang, Jumat (8/7).

BACA JUGA:  Shinzo Abe Ditembak Saat Sedang Berpidato, Begini Kondisinya

Polisi menangkap tersangka berusia 41 tahun, Yamagami Tetsuya, di tempat.

Aparat mengatakan telah menyita beberapa senjata buatan tangan dari apartemen tersangka yang mirip dengan yang ditemukan di lokasi penembakan.

BACA JUGA:  Profil Shinzo Abe, Mantan PM Jepang yang Ditembak Saat Pidato

Yamagami dilaporkan mengaku dirinya membuat beberapa jenis senjata yang berbeda dengan mengikat secara terpisah antara dua dan enam pipa baja menggunakan pita perekat.

Pelaku juga mengatakan kepada penyelidik bahwa dia membuat sejumlah senjata dan telah membuatnya sejak beberapa bulan yang lalu.

BACA JUGA:  Eks PM Jepang Shinzo Abe Meninggal Dunia Setelah Ditembak

Yamagami juga dilaporkan mengatakan bahwa dia telah mengunjungi situs kampanye lain, termasuk Kota Okayama sehari sebelumnya, dengan tujuan membunuh sang mantan perdana menteri.

Lebih lanjut, aparat melaporkan Yamagami juga mengaku dia telah mengetahui dari sumber di internet bahwa Abe akan datang ke Nara.

Polisi kini sedang menyelidiki apa yang mungkin menyebabkan Yamagami berubah pikiran dari menggunakan bahan peledak menjadi memilih senjata.

Aparat juga menyelidiki kemungkinan bahwa pelaku mungkin telah menunggu kesempatan untuk menyerang Abe sejak lama.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Pulina Nityakanti Pramesi

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co