Klaim Palsu Donald Trump Makin Terkuak, Ancaman Pidana Menanti

14 Juni 2022 06:25

GenPI.co - Komite Kongres AS yang menyelidiki kerusuhan 6 Januari menggali lebih dalam mengenai klaim palsu mantan presiden Donald Trump terkait kecurangan Pemilu 2020.

Klaim tersebut telah memicu massa pendukung Trump mengepung Gedung Capitol sebagai upaya untuk membatalkan kemenangan Joe Biden

Panel itu melanjutkan sidang pada Senin (13/6) dengan menghadirkan beberapa saksi langsung.

BACA JUGA:  Donald Trump dan Anaknya Bakal Diseret ke Kantor Jaksa Agung

Salah satu di antara saksi tersebut  adalah manajer kampanye Trump, Bill Stepien.

Stepien merupakan  sekutu lama Trump yang  mengawasi "konversi" kampanye kepresidenan Trump menjadi upaya "Hentikan Pencurian", menurut dokumen pengadilan yang dikeluarkan oleh komite musim gugur lalu. 

BACA JUGA:  Dosa Donald Trump Terkuak, Konspirasi Maut Demi Kekuasaan

Stepien sekarang menjadi penasihat kampanye utama untuk kandidat DPR yang didukung Trump, Harriet Hageman.

Selain Stepien, komite juga akan mendengarkan kesaksian dari Chris Stirewalt, mantan editor politik Fox News.

BACA JUGA:  Rencana Jahat Terkuak, Donald Trump Makin Tersudut

Stirewalt terlibat erat dalam liputan malam pemilihan yang mendukung keputusan untuk menyatakan Arizona dimenangkan oleh Biden. 

Temuan-temuan bukti baru oleh komite itu dikatakan akan digunakan Departemen Kehakiman untuk mempertimbangkan dakwaan pidana yang belum pernah terjadi sebelumnya terhadap mantan presiden.

Selama setahun terakhir, komite telah menyelidiki serangan paling kejam di Capitol sejak Perang 1812, untuk memastikan serangan seperti itu tidak pernah terjadi lagi. 

Sembilan orang tewas dalam kerusuhan pada 6 Juno 2021, termasuk seorang pendukung Trump yang ditembak mati oleh polisi. 

Lebih dari 800 orang telah ditangkap dalam pengepungan itu, dan anggota dua kelompok ekstremis telah didakwa atas tuduhan penghasutan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co