Taliban Ingin Jalin Hubungan ke Seluruh Dunia Kecuali Negara...

13 September 2021 07:25

GenPI.co - Kelompok Taliban yang kini telah menjadi penguasa di afghanistan menyatakan bahwa pihaknya siap menjalin hubungan dengan AS dan negara lan di seluruh dunia.

Namun ada satu negara yang tak diingini kelompok garis keras itu, yakni Israel.

Suhail Shaheen, juru bicara Taliban  mengatakan kepada Sputnik News bahwa negaranya siap bekerja dengan Amerika Serikat dan negara-negara lain dalam membangun kembali tanah Asia.

BACA JUGA:  Rusia Bergerak, Kirim 30 Tank ke Perbatasan Afghanistan

“Ya, tentu saja, dalam babak baru jika Amerika ingin memiliki hubungan dengan kami, yang dapat menjadi kepentingan kedua negara dan kedua bangsa,” beber Shaheen, dikutip Minggu (12/9).

Dia juga mengatakan bahwa Amerika Serikat dipersilakan jika ingin ikut berpartisipasi dalam merekonstruksi Afghanistan. 

BACA JUGA:  Taliban Bunuh Saudara Pemimpin Pejuang Panjshir Amrullah Saleh

Terkait hubungan luar negeri itu, Shaheen menggarisbawahi bahwa pihaknya tidakakan pernah menjalin relasi diplomatik dengan Israel. 

“Tentu saja, kami tidak akan memiliki hubungan apapun dengan Israel. Kami ingin memiliki hubungan dengan negara lain; Israel tidak termasuk di antara negara-negara ini.”

BACA JUGA:  China Diserang Varian Delta Lagi, Belasan kasus Baru Muncul

Shaheen memberikan wawancara bulan lalu kepada penyiar negara Israel ketika Taliban mengambil alih negara itu.

Shaheen kemudian mengatakan dia tidak menyadari bahwa dia sedang berbicara dengan seorang jurnalis Israel.

Terakhir kali Talban memerintah Afghanistan, dari tahun 1996 hingga 2001, Taliban dikenal karena kepicikan mereka dan menolak pengaruh dan bantuan asing.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co