Afrika Limbung Dihantam Gelombang 3 Covid-19, Serangannya Dahsyat

27 Juni 2021 13:50

GenPI.co - Afrika kembali dibuat limbung. Gelombang ketiga covid-19 menyebar brutal di sana. Lambatnya pelaksanaan vaksinasi disebut menjadi pemicu utamanya.

Afrika memang tengah dilanda petaka hebat. Rata-rata kasus covid-19 harian baru di Afrika meningkat 15 kali lipat sejak awal April.

Warga yang dirawat di rumah sakit ikut meningkat sekitar 60 persen. Peningkatan tertinggi tercatat di 12 negara.

BACA JUGA:  Jeritan Lockdown Afrika Selatan Bikin Merinding, Warganya Merana

Estimasinya, gelombang covid-19 paling parah akan mencapai puncak dalam waktu sekitar tiga minggu.

"Gelombang ketiga bertambah cepat, menyebar lebih cepat, menghantam lebih keras," kata direktur Badan Kesehatan Dunia (WHO) Afrika, Matshidiso Moeti, Minggu (27/6/2021), seperti dikutip dari AFP.

BACA JUGA:  Jeritan Lockdown Afrika Selatan Mencekam, Bikin Warga Frustrasi

Lonjakan terbaru kali ini diprediksi bakal menjadi yang terburuk di Afrika.

Direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Afrika John Nkengasong pada Sabtu menggambarkan, serangan gelombang ketiga ini sangat brutal.

BACA JUGA:  Geger! 20 Mayat Secara Misterius Bergelimpangan di Afrika Selatan

Efeknya diyakini bakal sangat parah. Presiden Liberia George Weah sampai ikut dag-dig-dug.

Dia menyebut gelombang ketiga jauh lebih mengkhawatirkan dari serangan covid-19 2020.

Saat ini, Afrika sangat membutuhkan vaksinasi dalam jumlah yang banyak. Bila tak segera diantisipasi, ada kekhawatiran Afrika bakal terguncang hebat.

"Afrika sangat membutuhkan satu juta vaksin lagi. Kami harus lari cepat," sebut Moeti. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co