GenPI.co - Menjadi sukses di era digital saat ini menjadi impian bagi para perempuan. Meski demikian, kenyataannya banyak sekali hambatan dan tantangan yang harus ditemui oleh para perempuan. Tantangan tersebut datang dari dalam diri perempuan maupun dari lingkungan sekitar.
Spesialis gender Tunggal Pawestri berbagi kiat untuk para perempuan agar bisa menghadapi tantangan dan sukses di era digital ini.
Kenali Passion dan Peluang
Kiat paling dasar yang harus dilakukan oleh para perempuan adalah mengenali passion hal yang disukai. Karena, melakukan hal yang sesuai dengan passion kita, akan lebih mudah jika dibandingkan dengan melakukan hal yang tidak kita sukai. Selain itu, perempuan juga harus bisa mengenali dan mengidentifikasi peluang yang ada bagi dirinya, yang tentunya juga menyesuaikan dengan keahlian dan kemampuan yang dimiliki.
Menjalin Pertemanan Sebanyak-banyaknya
Hal ini merupakan hal yang penting, untuk memperluas jaringan sosial dan peluang kerja dari orang-orang sekitar. Maka, jangan ragu untuk bertemu dan berkenalan dengan orang baru, karena mungkin dari situlah peluang dan kesempatanmu untuk lebih berkembang di era digital ini. Selain itu, berkenalan dan berdiskusi dengan orang-orang dari berbagai bidang juga memberi pengetahuan dan wawasan lebih untuk para perempuan.
Peduli dengan Sekitar
Perempuan memiliki kepekaan yang lebih tinggi dibandingkan laki-laki. Maka dari itu, kepekaan tersebut harus dilanjutkan dengan tindakan nyata. Jangan ragu untuk membantu sesama perempuan dan laki-laki di lingkungan sekitar. Karena berbuat kebaikan kepada orang pasti akan memberikan hal-hal baik di kemudian hari.
Memilih pasangan yang mendukung karir
Tak bisa dipungkiri bahwa memilih pasangan yang tepat akan sangat berpengaruh terhadap kelangsungan karir perempuan kedepannya. Untuk perempuan yang belum menikah, pilihlah pasangan yang mendukung passion dan karirmu, agar ke depannya bisa ikut membuka dan mendampingi jalan kesuksesanmu.
Mengatur waktu dan menyusun prioritas
Seementara bagi para perempuan yang sudah menikah, berkarir di dunia digital tidak harus sepenuhnya meninggalkan urusan keluarga. Kemajuan teknologi di era digital sangat membantu dan memberi kesempatan kepada para perempuan untuk bisa berkarir sekaligus mengurus keluarga. Oleh karena, usahakan untuk mengatur waktu dengan baik khususnya antara urusan keluarga dan pekerjaan. Untuk dapat mengatur waktu, hal yang perlu dilakukan adalah mengatur prioritas. Denagn demikian, para perempuan bisa paham urusan mana yang bisa didahulukan dan mana yang bisa ditunda.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News