Awas, Gaya Hidup Tak Sehat Jadi Penyebab Gigi Kuning

01 April 2019 15:23

GenPI.co — Memiliki gigi putih adalah dambaan setiap orang. Sementara perubahan warna gigi akan dialami oleh setiap orang. Banyak faktor yang menyebabkan gigi menjadi kuning hingga membuat pemiliknya tidak percaya diri. Seorang dokter gigi, Sonia Wibisono, mengatakan, penyebab gigi menjadi kuning bermula dari makanan, minuman dan gaya hidup. Apa saja?

Wine

Salah satu penyebab berubahnya warna gigi adalah minuman yang dikonsumsi. Wine misalnya, minuman ini mengandung kromogen dan tannin yang memberikan efek buruk.

Kopi 

Selain wine, kopi dan teh hitam juga bisa menjadi penyebab gigi kuning karena kandungan kromogennya yang tinggi. Kopi memiliki sifat asam sehingga dapat merusak gigi.

Minuman berkarbonasi

Pada minuman bersoda yang berwarna gelap bersifat asam dan kaya akan kromogen menjadikan minuman berkarbonasi sangat mudah menguningkan.

Buah berwarna terang

Mengkonsumsi buah memang sehat, tapi buah yang berwarna terang dapat meninggalklan noda pada gigi, seperti pepaya, jeruk, naga, semangka, wortel, dan buah berwarna terang lainnya. Inilah yang menyebabkan gigi menjadi kuning dan kusam. Tidak hanya buahnya, makanan olahan dari buah-buahan tersebut, seperti jus atau kue, memiliki potensi yang sama.

Permen

Aneka jenis permen dengan pewarna buatan adalah salah satu penyebab noda gigi, apalagi jika dikonsumsi secara rutin. Tanda permen mampu meninggalkan noda adalah dengan melihat warna yang tertinggal pada lidah setelah kita memakannya.

Kesehatan gigi yang buruk

Tidak hanya mengkonsumsi makanan dan minuman saja, kebiasaan buruk tidak menyikat gigi pun menjadi penyebab gigi kuning.

Merokok

Kebiasaan buruk lainnya adalah merokok. Tidak hanya asapnya saja, tapi mengunyah tembakau pun membuat gigi bisa menjadi kuning.

Dokter Sonia Wibisono membuka sebuah konsep kecantikan baru bernama “Millionaire’s Smile”. Konsep ini dikenalkan sebagai solusi kecantikan berbasis pelayanan manikur untuk gigi bagi orang-orang yang peduli dengan keindahan gigi dan senyuman. Terletak di sebuah pusat perbelanjaan terbesar Central Park, konsep ini memberikan sebuah layanan singkat yang dapat mengembalikan warna gigi menjadi putih.

Salah satu customer, Fera, telah melakukan treatment ini. Ia mengatakan, treatment ini adalah solusi untuk membersihkan gigi, meski tak cukup jika hanya satu kali treatment.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Maulin Nastria Reporter: Mia Kamila
gigi   gigi kuning   penyebab   pola makan   wine   merokok  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co