GenPI.co - Mentimun atau timun merupakan buah yang sering dianggap sayur. Ajaibnya, mentimun memiliki jumlah nutrisi yang melebihi buah-buahan lain.
Selain itu, mentimun juga tidak mengandung lemak, memiliki banyak air serta tidak banyak mengandung kalori yang bisa membuat berat badan bertambah.
BACA JUGA: Bawang Bombay Rendam Air Panas, Khasiatnya Sangat Mencengangkan
Di dalam buah mentimun terdapat beberapa kandungan atau zat baik lain untuk kesehatan, Seperti beta karoten, vitamin c, manganese, molybdenum, serta antioksidan flavonoid.
Flavonoid sendiri banyak ditemukan di berbagai jenis buah dan sayuran lainnya.
Begitu banyak cara untuk mengonsumsi mentimun. Mentimun biasa digunakan sebagai acar, terdapat pula beberapa orang yang mengonsumsinya dengan cara merendam beberapa potongan mentimun ke dalam air putih.
BACA JUGA: Setelah Minum Madu Jangan Mengonsumsi Ini, Berbahaya!
Kemudian, minuman rendaman air mentimun biasa disebut dengan infused water. Berikut ini beberapa manfaat minum rendaman air mentimun yang sangat dahsyat untuk kesehatan.
1. Kandungan Antioksidan
Manfaat air rendaman mentimun mampu memberi antioksidan yang sangat dibutuhkan tubuh.
Antioksidan adalah zat yang mampu mencegah juga memperlambat terjadinya kerusakan sel yang disebabkan oleh radikal bebas.
Beberapa penyakit seperti diabetes, alzheimer, jantung, bahkan degenerasi mata biasanya dipicu dengan adanya kerusakan akibat radikal bebas.
Dengan mengonsumsi rendaman air mentimun, tentu bisa mencegah kerusakan sel karena kandungan antioksidan yang ada di dalam rendaman air mentimun.
2. Menjaga Kesehatan Kulit
Mentimun memiliki banyak antioksidan serta memiliki zat anti-peradangan. Kedua kandungan ini dapat membantu mengurangi peradangan pada kulit.
Selain dengan mengonsumsi rendaman air mentimun, mencuci wajah dengan rendaman air buah ini juga dapat membantu mencegah timbulnya jerawat.
3. Menurunkan Berat Badan
Manfaat selanjutnya dari minum rendaman air mentimun yaitu bisa membantu menurunkan badan secara alami dan efektif.
Hal ini dikarenakan dengan meminum rendaman air mentimun, menjaga tubuh tetap terhidrasi.
Dibandingkan meminum soda dan minuman berwarna lainnya yang mengandung banyak gula, rendaman air mentimun bisa membuatmu terasa lebih kenyang.
4. Mencegah Dehidrasi
Manfaat minum rendaman air mentimun bisa menjaga tubuh untuk tetap terhidrasi.
Secara umum, manusia membutuhkan setidaknya enam hingga delapan gelas sehari untuk terhindar dari dehidrasi.
Dan bila ingin variasi minuman yang baik bagi tubuh, bisa dengan meminum rendaman air mentimun. Karena rendaman air mentimun juga banyak memiliki manfaat untuk tubuh.
5. Mencegah Risiko Penyakit Kanker
Manfaat minum rendaman air mentimun selanjutnya yaitu dapat membantu mencegah adanya risiko penyakit kanker. Beberapa penelitian mengatakan di mana meminum rendaman air mentimun bisa membantu melawan penyakit kanker.
Kandungan di dalam mentimun, selain antioksidan terdapat pula kadungan cucurbitacins serta sekelompok nutrisi yang disebut lignan. Kedua kandungan ini memiliki peran untuk membantu melindungi diri dari kanker.
Selain itu, sebuah penelitian di dalam Journal of Cancer Research mengatakan dimana kandungan flavonoid yang terdapat di mentimun juga bisa membantu memperlambat perkembangan kanker prostat.
6. Membantu Menurunkan Tekanan Darah
Manfaat meminum air rendaman mentimun juga dapat membantu menurunkan tekanan darah secara alami.
Pada umumnya, salah satu faktor yang dapat memengaruhi tingginya tekanan darah yaitu adanya konsumsi garam (sodium) yang melebihi batas serta kurangnya potassium di dalam tubuh.
Dan, garam yang ada di dalam tubuh bila berlebihan bisa menahan cairan yang bisa meningkatkan tekanan darah.
Potassium sendiri adalah sejenis elektrolit yang bisa mengatur jumlah sodium yang ditahan oleh ginjal. Oleh karena itu, mentimun juga merupakan sumber potassium yang baik juga dapat membantu menurunkan tekanan darah yang tinggi.
7. Meningkatkan Kesehatan pada Tulang
Manfaat yang selanjutnya yaitu dapat meningkatkan kesehatan pada tulang. Di dalam mentimun terdapat vitamin K yang juga mampu mencegah pembekuan darah.
Dengan vitamin ini, tentu dengan mudah meningkatkan kesehatan tulang. Selain itu, timun juga memiliki kandungan silika dan manganese. Keduanya dapat membantu memperkuat tulang serta menurunkan risiko penyakit Osteoporosis.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News