Wanita Paling Ingin Dengar 4 Ucapan Ini dari Pasangannya

13 Desember 2020 12:10

GenPI.co - Komunikasi berperan besar dalam menjaga keharmonisan sebuah hubungan.

Perbincangan yang dilakukan bersama pasangan tidak selalu harus diisi dengan kalimat-kalimat romantis.

BACA JUGADemi Hubungan Harmonis, Jangan Cemburu Buta!

Anda justru bisa saling menunjukkan kasih sayang dan kepedulian melalui ungkapan sederhana yang sarat makna.

Selain kata-kata cinta yang diucapkan secara gamblang, Anda dapat mengucapkan hal berikut kepada pasangan untuk menjaga hubungan tetap harmonis

1. “Bagaimana harimu?”

Melontarkan kalimat tanya sesederhana ini rupanya bisa menjaga agar hubungan langgeng.

Seiring bertambahnya usia hubungan, Anda dan pasangan mungkin tidak lagi banyak bercengkerama dan membahas hal baru menarik, atau bahkan hal remeh.

2. “Terima kasih.”

Ucapan yang satu ini memang sangat umum hingga maknanya kadang menjadi kabur. Padahal, mengucapkan kalimat ini berperan agar hubungan tetap langgeng karena perasaan dihargai.

Tak perlu menunggu pasangan melakukan sesuatu yang besar untuk mengucapkan terima kasih.

3. “Bagaimana menurutmu?”

Hubungan yang Anda bangun melibatkan dua pihak, yakni diri Anda sendiri dan pasangan. Artinya, setiap urusan yang Anda berdua memerlukan persetujuan bersama.

Inilah sebabnya pertanyaan semacam ini perlu ada dalam setiap obrolan dengan pasangan agar hubungan Anda tetap awet.

4. “Saya bangga kepadamu.”

Ini merupakan salah satu kalimat yang bisa Anda ucapkan untuk pasangan demi menjaga agar hubungan tetap langgeng.

BACA JUGAKiat Menjaga Hubungan Tetap Harmonis Meski Pasangan Sibuk Kerja

Tidak semua orang akan tersipu saat mendengar pasangannya menyatakan cinta secara gamblang. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co