GenPI.co - Gaya riasan perempuan Korea belakangan menjadi tren di kalangan beauty enthusiast di Indonesia. Melihat peluang ini, Sunny Dahye, seorang beauty influencer mengenalkan produk House of Hur.
"Saya merasa perempuan Indonesia dan Korea itu cantik dengan ciri khas-nya masing-masing. Kemudian saya berpikir kenapa tidak menggabungkan kecantikan dari kedua ciri khas tersebut,” ujar Sunny Dahye, selaku CoFounder House of Hur dalam ketarangan resminya.
BACA JUGA: Lebih Alami, Nih Tren Makeup Korea yang Melejit di 2020
Nama House of Hur sendiri diambil dari nama Korea aslinya yaitu Dahye Hur. Sengaja diciptakan oleh Sunny sebagai jembatan untuk menghubungkan tren kecantikan antara Korea dengan Indonesia.
Komposisi warna dan bahan yang terkandung di dalamnya diformulasikan supaya dapat digunakan oleh siapapun. Hur sendiri dilafalkan “Her” dalam bahasa Inggris, yang diharapkan bisa menjadi inspirasi untuk semua perempuan
"Oleh karena itu produk pertama dari House of Hur adalah Garden Multi Sleek Pot, yang merupakan produk perona wajah yang mengandung ekstrak minyak bunga asli dari Korea," imbuh Sunny.
Formulanya ringan sehingga warnanya mudah dibaurkan dan dapat diaplikasikan untuk perona bibir, mata, dan pipi sekaligus.
Produk 3 in 1 yang tidak meninggalkan kesan lengket di kulit dan hasil akhir soft-matte ini terdiri dari 6 warna, yaitu:
1. Pink Rosie
Warna pink kemerahan yang sangat natural dan menjadi ciri dari riasan ala Korea. Tidak hanya warnanya yang cantik, tetapi juga mengandung Rosehip oil yang baik untuk mengatasi kerutan di area mata, mencerahkan warna kulit, dan menyamarkan noda hitam yang terdapat di area mata dan pipi.
2. Lavender
Sentuhan warna ungu yang memberikan kesan elegan. Mengandung Lavender oil yang dapat memberi manfaat untuk menenangkan kulit.
3. Playful Rosie
Warna yang sering digunakan untuk pemotretan majalah di Korea untuk mendapatkan warna healthy deep pink. Playful Rosie juga mengandung Rosehip oil.
4. Red Rosie
Mengandung Rosehip oil dan menjadi warna yang sangat tepat untuk mendapatkan “Onnie Look” ala Korea. Warna merahnya sangat cantik untuk digunakan di bagian bibir dan sedikit di bagian pipi untuk mendapat rona merah natural.
5. Camelia
Kombinasi dari warna merah, oren, dan sedikit pink ini memberi nuansa retro Korea. Sesuai dengan namanya yaitu mengandung Camellia oil yang sangat baik untuk melembapkan dan memberi vitamin A dan B untuk kulit.
BACA JUGA: Bak Lisa Blackpink, 5 Gaya Makeup Korea ini Bikin Pangling
6. Chamomile
Tone warna yang lembut dan hangat dengan sentuhan peach ini mengandung Chamomile oil untuk menenangkan kulit yang sedang kemerahan dan iritasi.
Kini semua perempuan Indonesia tidak perlu bingung lagi jika ingin mendapati riasan natural Korean look yang cocok dengan beragam skin tone.
Karena House of Hur yang telah bersetifikasi BPOM dan halal 1 telah mempertimbangkan setiap warnanya supaya cocok dengan perempuan Indonesia. Garden Multi Sleek Pot secara eksklusif hanya di Sociolla dengan harga Rp 99.000.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News