Kunyit Dicampur Buah Pepaya Hasilnya Bikin Wanita Bakalan Bahagia

15 November 2020 14:50

GenPI.co - Siapapun sepakat bahwa bulu ketiak yang lebat memang memalukan dan menurunkan kepercayaan diri hingga level terendah. Meski lokasinya tersembunyi, area ketiak nyatanya memberi dampak besar terhadap penampilan.

Sebagian besar bulu yang tumbuh di bagian tengah ketiak memiliki tekstur lebih tebal dan lebat. Jika terlalu sering dicukur bulu yang tumbuh kemudian biasanya akan semakin tebal. 

BACA JUGA: Ketiak Menghitam Bukan Akhir Dari Segalanya Kok, Ini Solusinya...

Nah, untuk mengurangi pertumbuhan rambut yang lebat di ketiak, salah satu cara alami yang bisa kamu coba adalah mengaplikasikan tiga bahan alami ini. Yakni, kunyit, lidah buaya dan buah pepaya.

Ketiga bahan campurannya tidak hanya memiliki manfaat untuk menghilangkan bulu ketiak. Tetapi juga bisa membantu mencerahkan, mencegah bakteri penyebab bau badan tak sedap dan juga menghaluskan kulit ketiak.

Zat papain pada pepaya dikenal dapat menghambat pertumbuhan bulu ketiak, merontokkannya secara alami, serta bisa bantu mencerahkan kulit. 

Sedangkan kunyit, mengandung zat anti-bakteri untuk mencegah bau badan tak sedap, serta mampu mencerahkan kulit. 

Yang ketiga adalah lidah buaya yang kaya pelembab alami untuk menutrisi dan menghaluskan kulit.

Cara membuat campuran ini sangat mudah, yaitu haluskan pepaya muda dan campurkan dengan bubuk kunyit serta aloe vera gel. 

Aduk rata, dan olehkan pada ketiak yang sudah dibersihkan. Diamkan selama 30 menit dan bersihkan menggunakan handuk hangat. 

Gosokkan handuk secara berlawanan dengan arah tumbuhnya rambut. Lalu, bilas dengan air dingin. (*)


 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co