Jangan Anggap Remeh, Rupanya Buah Anggur Bisa Bikin Kulit Glowing

12 November 2020 11:50

GenPI.co - Anggur merupakan jenis buah-buahan yang memiliki banyak manfaat. Anggur punya banyak kandungan seperti vitamin A, B, C, E, dan K yang memiliki peran masing-masing untuk tubuh kita.

Selain itu, anggur juga memiliki sifat anbakteri dan antivirus yang berfungsi untuk mencegah serangan radikal bebas sehingga terhindar dari berbagai macam masalah kesehatan.

BACA JUGAManfaat Buah Anggur Bisa Bikin Wanita Makin Kinclong

Selain untuk mencukupi kebutuhan vitamin dalam tubuh, buah anggur juga bisa memanjakan kulit. Berikut ini beberapa manfaat buah anggur untuk kecantikan.

Berikut ini beberapa manfaat dari buah anggur untuk kecantikan, dilansir dari berbagai sumber.

1. Melembapkan Kulit

Buah anggur dipercaya dapat melembapkan kulit yang kering. Cukup siapkan beberapa buah anggur, belah menjadi dua bagian lalu usapkan daging buahnya ke kulit wajah kamu.

Untuk mendapat hasil yang maksimal tentu kamu harus melakukannya secara rutin.

2. Menghilangkan Minyak Merlebih

Masalah kulit yang ini juga sering dialami baik pria ataupun wanita. Minyak berlebih pada kulit wajah bisa menyebabkan timbulnya jerawat dan makin panjang masalahnya jika jerawat sudah muncul.

Kamu bisa menghilangkan minyak yang berlebihan pada wajah dengan buah anggur.

3. Menghilangkan Kerutan Wajah

Anggur memiliki kandungan asam lemak esensial dan antioksidan yang sangat baik untuk kulit wajah.

Kandungan ini bisa membantu menghilangkan kerutan atau garis-garis halus tanda penuaan.

Dengan begini kamu bisa tampak lebih awet muda dan memiliki kulit yang lebih sehat dan terlindungi

4. Menghilangkan Flek Hitam

Flek hitam di kulit wajah muncul karena paparan sinar UV yang berlebihan.

Kamu cukup belah anggur menjadi 2 bagian, lalu gosokkan ke bagian yang memiliki bekas jerawat dan flek hitam beberapa saat, lalu biarkan hingga kering.

Jika sudah bilas dengan air bersih, coba lakukan secara rutin dan lihat perkembangannya.

5. Memutihkan Gigi

Buah anggur juga efektif dalam memutihkan gigi, hal tersebut karena buah anggur memiliki asam malat yang bermanfaat untuk membasmi noda-noda di gigi.

Untuk memutihkan gigi memakai buah anggur caranya yaitu dengan menggosok-gosokan buah anggur pada gigi secara merata dan teratur, lakukan cara ini secara tertur setap hari sebelum menyikat gigi.

6. Mempercantik kuku

Biasanya kita akan melakukan perawatan kuku di salon kecantikan.

Namun perawatan kuku juga bisa kita lakukan secara alami dirumah dengan menggunakan buah anggur karena mengandung antioksidan.

Untuk membuatnya blender 10 butir anggur merah dengan dua sendok makan gula pasir.

BACA JUGABunda, Si Kecil Kasih Buah Anggur Biar Cerdas

Gunakan campuran itu untuk memijat kuku kita untuk menghilangkan kutikula dan melembutkan kuku yang kasar. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co