GenPI.co - Pernah mengalami saat berkendara menjadi selalu terburu-buru, karena tidak tahan untuk buang air kecil? Tentunya hal itu sangat mengganggu perjalanan.
Sebenarnya, sangat normal bagi seseorang untuk kencing delapan kali dalam sehari, jika Anda minum cukup air.
BACA JUGA: Posisi Kencing Berdiri Apakah Berbahaya untuk Kesehatan?
Bangun di malam hari, dan buang air kecil juga merupakan hal yang sangat normal.
Namun, jika melebihi batas ini, Anda harus memperhatikannya karena mungkin memiliki kandung kemih yang terlalu aktif yang sering disebut dengan overactive bladder (OAB).
OAB memang lebih sering terjadi pada orang dewasa, atau yang lebih tua. Namun, hal itu dapat terjadi pada semua usia.
Kandung kemih yang terlalu aktif terjadi ketika otot-otot kandung berkontraksi secara tiba-tiba, tanpa tanda peringatan apa pun. Kandung kemih yang terlalu aktif dapat menyebabkan Anda sering buang air kecil secara intens, karena otot kandung kemih berkontraksi.
Hal itu disebabkan oleh makanan tertentu yang Anda makan, dan dapat menambah stres pada kandung kemih dan meningkatkan iritasi.
Nah, sebelum Anda melakukan perjalanan jauh, ada sejumlah makanan dan minuman yang harus dihindari. Apa saja?
BACA JUGA: Jangan Suka Menahan Air Kencing, Ini Dampak Buruknya...
1. Cokelat
Kandungan kafein dalam cokelat dapat memicu keinginan untuk sering kencing.
Hal ini karena kafein bersifat diuretic, yang berarti meningkatkan frekuensi buang air kecil.
Makan cokelat juga dapat meningkatkan keinginan untuk buang air kecil, jika dikonsumsi dalam jumlah yang berlebihan karena memiliki efek langsung pada otot polos kandung kemih.
Jika tetap ingin makan cokelat, bisa memilih cokelat putih, yang biasanya tidak mengandung kafein.
BACA JUGA: Beda Banget! Logam Mulia Dunia Naik, Harga Emas Antam Malah Turun
2. Teh dan kopi
Sama seperti cokelat, minuman ini memiliki kandungan kafein yang tinggi.
Jika dikonsumsi dapat meningkatkan aktivitas kandung kemih dan memperburuk gejala OAB, seperti urgensi dan frekuensi buang air kecil yang lebih tinggi serta peningkatan inkontinensia.
Kamu dapat mengurangi atau secara bertahap berhenti minum teh dan kopi, beralih ke minuman tanpa kafein untuk mengurangi gejala.
3. Buah jeruk
Segala macam buah jeruk, jeruk nipis, dan lemon dapat dengan cepat memperburuk gejala OAB.
Jeruk mengandung asam sitrat dalam jumlah tinggi, yang dapat memperburuk pengendalian kandung kemih.
Sebaiknya Anda juga menghindari cranberry dan grapefruit untuk mencegah iritasi saluran kemih.
Cara terbaik adalah mengonsumsi buah-buahan yang tidak terlalu asam seperti blueberry, pisang, apel, dan pir.
4. Produk berbahan tomat
Beberapa penelitian menunjukkan tomat kaya akan asam, dapat mengiritasi kandung kemih dan memperburuk gejala OAB.
Individu yang sangat sensitif (OAB) harus menghindari produk tomat seperti pasta, saus pizza, dan saus.
5. Bawang
Ternyata mengonsumsi bawang mentah, juga dapat menyebabkan masalah kandung kemih dan meningkatkan keinginan untuk kencing. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News