Pasangan Punya Masalah Psikis? Ini Tips Ajak Si Dia ke Psikolog

02 September 2020 22:15

GenPI.co - Masalah yang terjadi dalam hubungan antar pasangan bisa berdampak serius terhadap masing-masing pihak.

Bahkan, masalah pribadi tersebut bisa berdampak ke urusan lainnya seperti pekerjaan dan keluarga.

BACA JUGAJangan Lakukan 3 Hal Ini Ketika Pasangan Sedang Sedih

Psikolog klinis dan konselor relasi, Rebeka Pinaima, menyarankan kepada setiap pasangan untuk selalu waspada jika menghadapi masalah psikologis yang serius, khususnya jika sudah mulai ada kekerasan fisik dan mental.

Meski demikian, ia mengingatkan agar berhati-hati jika kalian ingin membawa pasangan kalian ke psikolog

 Kalian harus melakukan pendekatan yang tepat agar pasangan kalian tidak tersinggung.

“Dan cara penyampaiannya juga harus benar, didiskusikan dulu apakah pasangan merasa nyaman dengan hubungan, apakah ada yang ingin dibenahi,” kata Rebeka dalam live Instagram @keswamampangprapatan yang bertajuk “Relasi Serasi di Hati”, Rabu (5/8/2002).

Ia juga mengatakan, sebaiknya kalian juga melakukan introspeksi dulu.

Jangan langsung menghakimi bahwa masalahnya disebabkan oleh pasangan kalian.

“Jangan sampai menghakimi dan menggurui sih, karena dalam hubungan itu yang menjalani bukan hanya 1 orang tapi berdua,” ujarnya.

Hal yang paling penting, kalian harus mengetahui terlebih dahulu masalah yang dihadapi dan apa yang ingin diperbaiki.

Dengan demikian, kalian akan lebih mudah untuk menyampaikannya saat berkonsultasi dengan psikolog

“Untuk memperbaiki hubungan, harus tahu dulu apa masalahnya dan apa yang ingin diperbaiki,” jelas Rebeka. 

Rebeka mengatakan, tidak semua masalah yang dihadapi pasangan bisa diselesaikan dengan berkonsultasi ke psikolog.

Sebab, ada beberapa masalah yang kuncinya justru ada di pasangan itu sendiri.

BACA JUGA3 Kiat Minta Maaf kepada Pasangan agar Cepat Baikan

“Jadi coba dibicarakan berdua dulu, siapa tahu masalahnya bisa kalian perbaiki tanpa harus ke psikolog,” tutur Rebeka. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co