GenPI.co - Berakhirnya suatu hubungan, pasti meninggalkan luka mendalam. Namun, memaksakan hubungan yang tidak lagi sehat juga akan menyakiti perasaan Anda dan pasangan.
Jika Anda memantapkan diri untuk putus dengan pacar, maka lakukan dengan cara yang dewasa.
BACA JUGA: Tips Menghadapi Pasangan yang Senang Bicarakan Mantan
Setidaknya akan meringankan perasaan pasangan dan melegakan perasaan Anda sendiri. Meminta putus dengan pacar tidak semudah membalikan telapak tangan.
Anda perlu mempertimbangkan bagaimana perasaannya. Anda bisa mengikuti beberapa cara dewasa ini saat meminta putus.
1. Katakan sebenarnya secara baik-baik
Kunci untuk menjalani hubungan supaya bertahan lama adalah komunikasi.
Begitu pun ketika Anda menginginkan perpisahan, komunikasi tentu dibutuhkan.
Tujuannya, untuk menjelaskan pada pasangan alasan mengapa Anda memilih untuk putus.
2. Temui langsung, jangan lewat pesan atau telepon
Menyatakan keinginan untuk putus, pasti membutuhkan keberanian. Jangan sampai Anda meminta putus dengan pacar melalui pesan singkat atau lewat telepon.
Tindakan ini menandakan Anda tidak menghargai perasaan pasangan dan menyepelekan hubungan tersebut.
3. Akhiri hubungan sampai tuntas
Setiap orang yang ingin putus, pasti memikirkan keputusan ini berulang kali.
BACA JUGA: Apa yang Harus Dilakukan Saat Pasangan Sedang Ingin Sendiri?
Jika Anda memang mantap untuk mengakhiri hubungan, maka siapkan hati Anda untuk membicarakannya dengan pasangan. (hellosehat)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News