Jangan Anggap Sepele, Ini Pentingnya Inisiasi Menyusui Dini

24 Agustus 2020 01:52

GenPI.co - Inisiasi Menyusui Dini (IMD) merupakan hal penting yang perlu dilakukan oleh setiap ibu yang baru saja melahirkan bayinya. IMD sendiri adalah proses ketika bayi dibiarkan mencari puting susu ibu sendiri dan smenyusu segera setelah dilahirkan. 

Dokter spesialis obsgyn profesional, dr Nisa Fathoni, SpOG, IBCLC menjelaskan, IMD bisa dilakukan oleh ibu yang baru saja melahirkan secara normal dan sesar. Hanya saja, ibu yang melahirkan secara sesar perlu bantuan dari pihak lain untuk memegangi bayinya

BACA JUGA: Anak Suka Menggertakkan Gigi Saat Tidur? Ini Faktanya

“Jangan khawatir, bayi yang lahir sesar masih juga melakukan IMD dengan cara dibantu oleh suster atau pihak keluarga,” kata dr Nisa dalam bincang virtual live Instagram @temanbumil, Jumat (7/8).

Salah satu kendala yang seringkali dihadapi saat melakukan IMD adalah ASI yang belum bisa keluar. Dalam kondisi ini, dr Nisa tetap menyarankan untuk melakukan IMD dengan cara skin to skin contact.

“Dan kalaupun moms belum bisa melakukan IMD, mom masih bisa melakukan skin to skin contact,” ujarnya.

Memang saat ini belum semua rumah sakit dan rumah bersalin menyediakan fasilitas untuk melakukan IMD. Meski demikian, dr Nisa mengatakan bawa IMD bisa dilakukan sendiri dan tidak harus di rumah sakit.

BACA JUGA: Sibuk Urus 2 Anak, Begini Cara Sandra Dewi ikmati Me Time

“Dan IMD itu gak hanya bisa dilakukan di rumah sakit, bisa juga kok setelah di rumah,” jelas dr Nisa.

Kepada para ibu yang akan memiliki anak, dr Nisa menyarankan pentingnya memperbanyak literasi tentang IMD. Dengan demikian, para ibu akan lebih memahami tata cara IMD dan beragam manfaat yang bisa didapatkan.

“Penting banget untuk baca literasi, supaya moms makin banyak tahu tentang IMD dan segala manfaatnya,” tutur dr Nisa.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co