Luar Biasa! 5 Tanaman Hias Ini Bisa Datangkan Hoki dan Rezeki

22 Agustus 2020 09:31

GenPI.co - Tanaman hias dan bunga tak cuma menambah daya tarik di halaman atau ruangan rumah. Tanaman juga akan membantu meningkatkan kesehatan bahkan keberuntungan atau hoki pemilik rumah.

BACA JUGAAwas! Bahaya Makan Sayur Bayam Ternyata Sangat Mengerikan

Ilmu fengsui memercayai adanya beberapa jenis tanaman hias yang bisa membawa keberuntungan. Diyakini, tanaman hias yang diletakkan di ruangan atau halaman bisa membawa peruntungan yang lebih baik.

Untuk kamu yang ingin lebih beruntung, tidak ada salahnya untuk memelihara tanaman hias di rumahmu. Selain membawa keberuntungan, tanaman hias juga bisa membuat pemandangan menjadi lebih indah dan mengurangi stres.

BACA JUGAArtis Doyan Pamer Harta, Raffi Ahmad & Andre Taulany Langsung...

Jika ingin mendapat keberuntungan, setidaknya ada 5 tanaman hias yang bisa diletakkan di dalam rumah. 

Berikut 5 tanaman hias pembawa keberuntungan.

1. Peony

Peony adalah jenis bunga yang berasal dari daratan China. Selain bentuknya yang cantik, bunga peony juga melambangkan kemakmuran, kesuburan, kekayaan dan kebahagiaan dalam pernikahan. 

Tak heran, jika bunga tersebut dipercaya bisa membawa keberuntungan.

BACA JUGARakyat Sudah Berani Menentang Raja, Thailand Dalam Bahaya!

2. Mawar

Bunga Mawar sangat dipercaya sebagai tanaman hias yang bisa membawa keberuntungan. Selain menjadi simbol cinta, mawar juga diyakini dapat memberikan kesembuhan dan keberuntungan.

Masing-masing jenis mawar memiliki makna yang berbeda. Mawar merah menyimbolkan cinta dan gairah, sementara mawar putih dipercaya membawa kebahagiaan.

3. Bambu rezeki

Bambu rezeki merupakan tanaman hias yang sudah digunakan selama lebih dari 5.000 tahun dalam praktik fengsui tradisional China. 

Tanaman hias ini dipercaya bisa membawa kedamaian dan energi positif ke dalam rumah. Selain di rumah, Bambu Rezeki juga banyak ditempatkan di kantor.

4. Kesemek

Kesemek atau dalam bahasa Inggrisnya Persimmon, memiliki makna buah para dewa. Menurut ilmu fengsui, buah kesemek merupakan simbol keberuntungan dalam karier. Selain itu, kesemek juga menyimbolkan umur panjang dan kebaikan. 

5. Pohon uang

Sesuai namanya, Pohon uang dipercaya dapat membawa keberuntungan dan kemakmuran. Pohon uang memiliki nama latin Pachira Aquatica dan berasal dari Amerika Selatan. 

Pohon Uang dipercaya dapat mengamankan rezeki dan kemakmuran yang masuk ke dalam rumah agar tidak keluar lagi.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co