GenPI.co - Exfoliating merupakan salah satu step di dalam ritual skin care yang amat sangat penting untuk dilakukan. Mengapa begitu penting?
Fungsi exfoliating adalah membantu memperbaiki, menghaluskan tekstur kulit, dan juga memunculkan lapisan kulit baru ke permukaan.
BACA JUGA: 3 Produk Eksfoliasi yang Mujarab dan Tidak Bikin Kantong Jebol
Selain itu, exfoliating juga meningkatkan sirkulasi darah dan memudahkan penyerapan asupan nutrisi ke dalam kulit wajah.
Dengan menggunakan exfoliator, skincare yang kalian pakai akan lebih mudah terserap dan bekerja dengan lebih maksimal.
Exfoliating ini sering sekali disalahartikan sebagai cleanser. Walaupun fungsinya sama untuk membersihkan, namun exfoliator berfungsi untuk membersihkan lebih dalam dan maksimal.
Exfoliator ini berfungsi untuk menghilangkan sel kulit mati, kotoran, sekaligus membantu kulit menjadi lebih siap dan cerah.
Cara menggunakan exfoliator ini cukup mudah, anda bisa menggunakan kapasn untuk membersihkan wajah.
Namun ada baiknya menggunakan cleanser terlebih dahulu sebelum membersihkan wajah dengan exfoliator.
Karena exfoliator ini membuahkan hasil yang sangat instant, banyak orang merasa bahwa produk ini memberikan hasil yang sangat signifikan.
Banyak juga pengguna yang terpancing untuk menggunakannya sesering mungkin. Namun sebenarnya hal itu dapat menjadikan kulit kering yang bisa menyebabkan iritasi.
Bahkan dapat menimbulkan masalah lain seperti jerawat, maka dari itu dianjurkan tidak terlalu sering menggunakannya.
Secara umum exfoliator ada dua jenis. Physical Exfoliator, yang merupakan proses pengangkatan sel kulit mati dengan kontak fisik dan alat bantu seperti facial scrub.
Sedangkan Chemical Exfoliator, merupakan proses pengangkatan sel kulit mati dengan menggunakan produk skin care seperti toner atau lotion yang mengandung bahan aktif. Exfoliator secara umum memiliki kandungan AHA, BHA, PHA.
AHA merupakan senyawa kimia yang jenis asamnya didapat dari pengolahan tanaman dan hewan.
Sedangkan BHA, merupakan asam salisilat yang berfungsi untuk mengelupaskan kulit mati dan produksi minyak wajah sehingga dapat mengurangi terbentuknya komedo.
Terakhir adalah PHA, yang berfungsi untuk mengelupas sel kulit mati dan meratakan warna kulit. Sudah banyak sekali produk Chemical Exfoliator yang dapat ditemukan dengan berbagai jenis dan merek.
BACA JUGA: Ketahui Beda Chemical Peeling dan Scrub untuk Kulit Wajah Sehat
Chemical Exfoliator cenderung dipilih karena teksturnya yang lebih lebut daripada Physical Exfoliator. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News