GenPI.co - Banyak pasangan bila sudah jatuh cinta terlalu dalam, justru khawatir tidak mendapatkan restu hubungan dari calon mertua.
Namun, jangan khawatir karena ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan respon positif dari orang tua pasangan.
Berikut ini 3 hal yang harus kamu lakukan untuk mendapatkan nilai plus calon mertua, sebagaimana dilansir dari berbagai sumber :
1. Memperlakukan calon mertua seperti orang tua sendiri
Perlakukan calon mertua kamu seperti orang tua kamu sendiri. Jangan pernah membedakan antara orang tua dengan calon mertua.
Jika kamu terlalu membeda-bedakan maka akan berdampak negatif pada hubungan kamu.
BACA JUGA: Inilah Penyebab Kamu Sering Bertengkar dengan Mertua atau Ipar
2. Hormati calon mertua
Hormat dengan orang tua pasangan menjadi nilai plus bagi sebuah hubungan. Sebab, orang tua memiliki pengalaman hidup yang lebih bijak dari kamu.
Ketika calon mertua memberikan nasihat, ada baiknya kamu menerima dan tidak menentangnya. Kamu juga bisa belajar banyak dari mereka.
BACA JUGA: Jangan Sepelekan, Perilaku Mertua Bisa Bikin Hancur...
3. Memberikan perhatian
Agar disayang calon mertua, kamu bisa memberikan perhatian kepadanya. Seperti membawa masakan buatan sendiri, menemani ngobrol, dan mengajak jalan-jalan.
Hal ini bisa membuat kamu lebih dekat dan akrab kepada calon mertua. Bisa jadi kelak mereka akan membocorkan rahasia mengenai cara menaklukan anaknya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News