GenPI.co - Gara-gara masa sulit, banyak orang yang malah jago memainkan drama. Di depan terlihat baik. Tapi saat di belakang berubah jahat minta ampun. Zodiaknya bermuka dua.
1. Sagitarius
Pintarnya Sagitarius akan menyembunyikan muka dua milkinya dengan menjatuhkan orang lain lewat lelucon yang ia lempar. Zodiak yang dikenal senang bertualang ini enggak ragu untuk memberikan komentar tajam kepada temannya. Ia mungkin akan membantu orang yang dibencinya, tapi begitu menyakitkan.
BACA JUGA: Senyuman Menggetarkan Jiwa, Zodiaknya Paling Berkarisma di Dunia
2. Gemini
Gemini itu dikenal sebagai zodiak yang berteman baik dengan siapa pun. Tapi jangan salah, ada topeng yang selalu ia pakai. Gemini dikenal sebagai zodiak yang terlahir bermuka dua. Ia bisa saja bersikap baik hati di depan orang yang sebenarnya sangat dibencinya. Tapi saat dibelakang, ia akan meluapkan kekesalannya tersebut lewat raut ekspresi yang ketus.
Zodiak ini dikenal pintar menyembunyikan sesuatu di balik senyumannya yang manis.
3. Scorpio
Dengan senang hati, Scorpio akan memberikan apa pun untuk orang yang ia sayang. Tapi begitu hatinya tersakiti, ia enggak akan segan untuk membalasnya. Selain bermuka dua, zodiak yang dikendal pendendam ini juga terlihat menyeramkan ketika amarahnya meluap.
BACA JUGA: Zodiak Ini Akan Membelah Bumi Demi Belahan Jiwanya
4. Leo
Leo itu dikenal sebagai zodiak yang menyenangkan dalam pertemanan. Tapi itu berlaku, selama ia sering disanjung dan mendapat pujian. Tapi kalau ada yang berani mengambil 'lapaknya' untuk dipuji orang lain, ia enggak akan segan-segan untuk membuat orang tersebut merasa kecil di depan publik. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News