Atta dan Aurel Segera Menikah, Gelar Pesta Rakyat di GBK

15 Juli 2020 02:43

GenPI.co - Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah sudah punya konsep pernikahan. Rencananya pernikahan bakal digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Dalam chanel Youtube-nya, Atta membuktikan keseriusannya terhadap pacaranya itu. Aurel tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya, jari manis yang tersemat cincin dari kekasihnya, Atta.  

BACA JUGA: Anang dan Ashanty Bisa Gigit Jari, Rumah Mewahnya Ternyata...

“Tujuh bulan tahap perkenalan. Dan kemarin tanggal 10 Juli, kamu bertanya tentang keseriusan hubungan kita. @attahalilintar, Bismillah,” tulis Aurel sebagai keterangan foto.

Atta mengungkap rencana pernikahannya dengan Aurel. Pria berusia 25 tahun itu memberikan cincin sebagai kejutan untuk Aurel yang sedang berulang tahun. 

Menurutnya, cincin adalah bukti keseriusan Atta. “Itu adalah tanda keseriusan aku bun,” jelas Atta kepada Ashanty, ibu sambung Aurel.

“Terus rencananya apa?” tanya istri Anang itu. 

“Pokoknya nanti ada deh bun rencananya itu. Aku kan nggak mengenal apa itu arti tunangan gitu-gitu yang aku tahu aku mau serius. Jadi kemarin aku kasih cincin itu sebagai tanda keseriusan aku,” sambung Atta.

“Lucu tahu nggak kalian itu. Aku kan emang nggak tahu apa-apa tahu-tahu dia ngasih cincin ke Aurel terus ya gitu, aku juga baru tahu pas nonton videonya,” kata Ashanty lagi.

Atta mengaku sudah siap menikah dengan Aurel. Jika tak ada halangan, pasangan ini akan menikah Desember tahun ini.

BACA JUGA: Ada Apa, Hasto Siap Pasang Badan untuk 5 Menteri PDIP

"Pengennya tuh nikah di GBK, tamunya siapa aja boleh masuk terus makanannya pedagang kaki lima nggak pakai catering, pokoknya memajukan usaha kecil deh, seperti pesta rakyat gitu,” ungkap Atta. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co