Manfaat Nasi Jagung Ternyata Tak Bisa Disepelekan

12 Juli 2020 08:41

GenPI.co - Selain beras, jagung bisa dijadikan alternatif sebagai bahan makanan pokok. Paling umum adalah nasi jagung, di mana proses pembuatannya dari biji jagung tua yang ditumbuk dan ditanak seperti nasi putih. 

BACA JUGATak Bakat Berbohong, 4 Zodiak Ini Paling Jujur Sedunia

Sajian nasi jagung di sejumlah daerah biasa dicampur dengan beras putih atau merah.

Tidak hanya menjadi pengganti makanan pokok, nasi jagung juga bisa menjadi menu diet dan penderita diabetes. 

Hal ini disebabkan jagung merupakan makanan bebas gluten alami dan dapat dimakan oleh mereka yang menghindari gluten. 

BACA JUGASusu Campur Bawang Putih Khasiatnya Bikin Melongo

Selain itu, jagung mengandung vitamin C, vitamin B, magnesium, dan kalium. 

Berikut ini 3 manfaat mengonsumsi nasi jagung.

1. Sehatkan mata

Kandungan lutein dan zeaxanthin serta antioksidan dalam jagung penting untuk kesehatan mata. 

Kandungan tersebut ditemukan dalam konsentrasi tinggi di dalam retina, bagian mata yang mengubah cahaya menjadi sinyal yang dapat dipahami otak.

BACA JUGAKematian 3 Pangeran Arab Saudi Dalam 1 Bulan Jadi Misteri

2. Mencegah anemia

Anemia disebabkan kurangnya zat besi. Nasi jagung adalah sumber zat besi nabati yang hebat. Nasi jagung dapat membantu melindungi terhadap anemia defisiensi besi. 

Anemia merupakan suatu kondisi otot dan jaringan tidak menerima cukup oksigen untuk bekerja secara efektif. Gejala anemia termasuk kelelahan, kulit pucat, dan sesak napas.

BACA JUGA: Tak Percaya, 6 Zodiak Ini Ternyata Pandai Membaca Aura Orang Lain

3. Mengontrol diabetes

Jagung merupakan makanan tinggi serat dan bebas gluten. Makanan ini sangat cocok untuk penderita diabetes. 

Kamu bisa mengonsumsi jagung secara teratur untuk mengontrol kadar gula darah. Jagung dapat mengontrol aliran darah, menurunkan penyerapan kolesterol dan mengatur insulin. 

Selain itu, kandungan seratnya yang tinggi membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh dengan mengurangi kadar gula darah pada penderita diabetes.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co