GenPI.co - Kecintaan terhadap Gundam membuat Arie Gory gemar mengoleksi mainan robot asal Jepang tersebut.
Tak tanggung-tanggung, pria yang berprofesi sebagai wirausaha sekaligus dosen ini juga membuat kanal YouTube-nya sendiri, bernama PlasticholicTV.
Dalam setiap konten YouTube-ya, Arie membahas berbagai hal tentang karakter Gundam.
Ia juga banyak membahas tentang info anime, sejarah karakter Gundam, perlengkapan, senjata termasuk kit-kit dalam Gundam.
“Iya, kontennya setiap episode membicarakan karakter gundam yang berbeda beda, supaya masyarakat tahu setiap karakter gundam yang memiliki ratusan lebih karakter,” kata Arie kepada GenPI.co, Kamis (25/6).
BACA JUGA: Hobi Baim Wong Bisa Bikin Orang Melongo
Kanal Youtube PlasticholicTV dibuat sejak tahun 2019 lalu. Namun Arie baru mulai rutin membuat konten sejak 6 bulan terakhir.
Arie sendiri sudah memiliki hobi mengoleksi Gundam sejak usianya masih 15 tahun, atau sekitar tahun 1990-an.
Sayangnya, saat itu mainan Gundam masih sulit ditemukan di pasaran dan keadaan ekonominya belum memungkinkan untuk membeli banyak Gundam.
“Waktu masih sekolah itu kan keadaan ekonomi tidak memungkinkan dan tidak mudah mencari gundam layaknya sekarang. Jadi saya mulai mengoleksinya itu dari tahun 2005,” papar pria 45 tahun tersebut.
Ayah dari dua anak tersebut mengaku sangat tertarik dengan Gundam karena banyak alasan. Ia melihat cerita tentang Gundam dalam video atau anime yang sangat menarik.
Menurutnya, setiap karakter Gundam memiliki kisah masing-masing dan dengan banyak desain yang berbeda.
“Setiap karakter gundam yang berbeda beda dan dari sudut pandang saya, semua sangat keren,” papar Arie.
Menurutnya, semua karakter Gundam yang dikoleksinya sangat berkesan baginya. Namun, salah satu karakter Gundam favoritnya adalah MG Crossbones Gundam.
“MG Crossbones Gundam itu paling menarik, karena saya pertama kalinya membeli tipe Master Grade dan crossbone gundam yang punya banyak persenjataan yang berciri bajak laut namun modern, termasuk jubahnya,” kata Arie.
Arie juga mengatakan, baginya Gundam bukanlah sebuah mainan biasa. Mengoleksi dan merakit Gundam menjadi kepuasan tersendiri baginya.
“Bahkan bisa kita bisa custom atau gabungkan dengan kit lain, atau kita cat sesuai keinginan kita.. Intinya merakit itu bisa melatih kemampuan pikiran, keteliian dan kesabaran,” ujarnya.
BACA JUGA: Hobi Baim Wong Bisa Bikin Orang Melongo
Hingga kini, Arie sudah mengoleksi hampir 200 Gundam di rumahnya. Menurut Arie, mengoleksi Gundam juga bisa memberikan banyak keuntungan, salah satunya sebagai investasi.
“Semakin langka semakin naik harganya, atau semakin di custom (cat plus ditambahin aksesoris) bisa semakin tinggi harganya,” kata Arie.
Tak hanya itu, Arie juga aktif bergabung dalam sejumlah komunitas Gundam di media sosial Facebook.
Menurutnya, bergabung dalam komunitas pencinta Gundam bisa memperluas pengetahuannya tentang Gundam, berbagi ilmu serta bertukar kit.
Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk memiliki hobi yang unik ini?(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News