Ini Dia 5 Co-Working Space Terkeren Yang Ada di Bali

15 Januari 2019 13:40

Di jaman serba digital ini semua orang bisa bekerja di mana saja.  Sehingga banyak bermunculan pekerja digital nomad, dimana seseorang memutuskan untuk bekerja secara lepas dan memanfaatkan teknologi sehingga tidak terikat oleh waktu dan tempat. Seperti halnya pekerja kreatif lepas (freelance), dan juga kini banyak bermunculan Starup (perusahaan perintis) yang digaungi oleh para millenial. 

Fenomena ini kemudian munculkan konsep tempat kerja baru yang dinamakan Co-Working Place. Co-Working Space merupakan sebuah konsep ruang kerja ala millenial yang memanfaatkan suatu ruangan jadi efisien namun tetap santai dalam bekerja. 

Co-Working Space digunakan oleh orang-orang yang bekerja sendiri atau bekerja untuk perusahaan yang berbeda-beda. Namun berbeda dari menyewa kantor atau gedung, pengelola co-working space menawarkan sesuatu yang memanjakan para pekerja serta memungkinkan tiap orang atau unit usaha dapat berkolaborasi secara positif.

Co-Working Space kini sudah banyak terdapat di kota-kota besar, salah satunya adalah di Bali. Bali populer sebagai kiblatnya pekerja nomad digital dunia, dimana mereka bertemu, berkumpul, dan berdiskusi mengenai berbagai hal dan ide. Maka banyak dari mereka yang bekerja dalam lingkungan kerja dengan konsep co-working space.

Berikut ini adalah 5 co-working space keren di Bali tempat digital nomad lokal dan internasional berinteraksi:

1. Kumpul

Kumpul Coworking Space awalnya adalah bagian dari Rumah Sanur Creative Hub dan satu bangunan dengan Kopi Kultur, karenanya di coworking space satu ini seringkali ada penampilan musik, pembacaan puisi, dan kelas tari. Kini Kumpul menjadi memiliki dua lokasi Coworking Space, yang pertama di Seminyak dengan nama Ke[m]Bali dan Colony di Renon, Denpasar.

2.Tropical Nomad

Tropical Nomad terletak di Canggu dan hanya 15 menit dari daerah pantai yang populer. Tropical Nomad menempati sebuah bangunan besar bewarna putih dan interior tropis yang modern. Tropical Nomad menyediakan ruang rapat, ruang untuk skype, printer, scanner, dan balkoni dengan pemandangan Canggu.

3.Outpost

Outpost memiliki dua tempat di Bali, yakni di Ubud dan Canggu. Desain modern dengan pemandangan khas persawahan terasering dan pantai dengan ombak dan surfer akan menemani pekerja nomad menyelesaikan tugas mereka. Outpost juga menyediakan kolam renang dan pemijat untuk kembali menyegarkan para pelanggan mereka yang kelelalahan.


4.Dojo

Dojo mungkin adalah coworking space yang paling populer, bukan hanya di Bali tapi juga di dunia. Berjarak sekitar 300 meter dari pantai Echo di Canggu, Dojo menempati bangunan bergaya resort dengan kolam renang di dalamnya. Dojo menyediakan tiga ruang rapat yang dapat disewa oleh anggotanya dan satu ruang yang bisa digunakan untuk acara komunitas atau peluncuran produk.

5.Hubud


Hub in Bali atau yang dikenal dengan nama Hubud adalah Coworking Space pertama di Bali dan memiliki komunitas pekerja nomad digital yang kuat. Selain layanan dasar seperti sambungan internet dan printer-scanner, Hubud juga menyediakan jasa jemput di bandara bagi pelanggannya, sesi arahan singkat bagi pelanggan baru, dan kendaraan shuttle agar pelanggan tidak tersesat. Hubud adalah salah satu dari 10 coworking space terbaik di dunia versi Lonely Planet.

Nah bagi kamu para pekerja digital nomad yang berada di bali, jika kamu sedang mencari co-working space yang asyik dan nyaman, tidak usah bingung lagi karena 5 co-working space di Bali ini bisa menjadi referensimu dalam bekerja. 



Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fini Auliany Reporter: Robby Sunata

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co