Welberlieskott, Pemain Bola Muda Indonesia yang Sukses di Brasil

06 Juni 2020 10:31

GenPI.co - Pemain sepak bola asal Indonesia yang bertalenta memang selalu bermunculan. Salah satu yang terbaru adalah pemain kelahiran Banjarmasin, Welberlieskott de Halim Jardim.

Pemain muda yang kerap disapa Welber ini adalah pemain tim junior klub ternama di Brasil, Sao Paulo FC. 

Welber adalah anak dari pasangan Lielyana Halim dan Elisangelo de Jesus Jardim.

Sang ayah, Elisangelo merupakan mantan pemain bola asal Brazil yang pernah berlaga di Liga Indonesia. 

Ayah Welber pernah membela klub besar seperti Borneo FC, Persekaba Bandung, dan Persiba Balikapapan.

BACA JUGA: Si Ganteng Kiper Muda Berbakat, Nadeo Argawinata

Meski baru berusia 13 tahun,  Welber telah meraih banyak penghargaan individu maupun tim.

Pada tahun 2019 lalu, saat Welber masih membela Ordin FC, ia berhasil membawa timnya tersebut juara pada turnamen Adidas Madewis Cup U12 2019 di Prancis.

Tak hanya itu, Welber juga telah membawa Ordin FC juara beberapa turnamen seperti Dana Cup di Denmark, dan Gothia Cup di Swedia. 

BACA JUGA: Anak Yan Vellia, Saka Mirip Didi Kempot dan Seika Jago Campursari

Bahkan, di turnamen Dana Cup, Welber berhasil menjadi pemain terbaik.

Prestasi yang luar biasa Welber di dunia sepak bola membuatnya banyak dikenal di sana. 

Menariknya, Media Brasil, Esporte Fantastico, menyebutnya sebagai titisan Neymar Jr dari Indonesia.  

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co