GenPI.co - Saat berwisata tentu kita ingin penginapan yang nyaman. Bagi sebagian orang, menginap di hotel mewah dengan harga yang pas di kantong dirasa sangat sesuai karena bisa membuatnya nyaman serta menikmati fasilitas lengkap.
BACA JUGA: Meski Terlihat Jutek, 3 Zodiak Ini Justru Bikin Pria Lengket
Tapi kalau harganya di atas ratusan juta permalam, apakah kamu tetap bersedia? Berikut ini hotel punya harga kamar paling mahal di Indonesia.
1. Bvlgari Resort Bali
Hotel termahal pertama ada di Bvlgari Resort Bali, lokasinya ada di Jalan Goa Lempeh, Banjar Dinas, Bali. Harga yang ditawarkan untuk permalamnya sekitar Rp 102 juta, Wow!
Bagaimana tidak, jika kamu menginap di hotel ini, selain fasilitasnya mewah juga bisa membawa alat mandi yang tersedia di kamar mandi hotel.
Tentunya tidak sembarang, karena semua mereknya mulai dari sabun mandi hingga parfume bermerk Bvlgari. Pantas saja ya, harganya mahal.
BACA JUGA: 3 Buah Rasa Manis Ini Mampu Taklukkan Asam Urat
2. Nihi Resort Sumba
Kedua ada Nihi Resort Sumba, kekayaan alam Sumba memang eksotis banget. Cocok untuk kamu yang tengah honeymoon. Tapi, jika kamu ingin menginap di Nihi Resort Sumba, kamu harus merogoh kocek yang sangat dalam nih!
Harga per malam hotel ini sekitar Rp 157 juta. Hal tersebut karena saat kamu bermalam di sini, kamu bisa snorkling langsung saat keluar dari pintu kamar. Keren, ya!
BACA JUGA: Amerika Serikat Porak-poranda, Presiden Trump Sembunyi di Bungker
3. The Mulia Hotel, Jakarta
Hotel selanjutnya adalah The Mulia Hotel, Jakarta. Tentu warga Jakarta sudah tidak asing dengan hotel ini. Bagi kamu yang ingin mencoba fasilitas mewah dan berlapis emas, bisa datang dan menginap langsung di The Mulia Hotel, Jakarta.
Harga permalamnya paling mahal yakni sekitar Rp 225 juta. Harga tersebut lantaran kamar hotel berluaskan 595 meter persegi, serta pada shower kamar mandinya berlapis emas. Pantas saja harganya selangit.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News