GenPI.co - Dalam kehidupan sosial, kita tidak berharap semua orang memiliki hati yang tulus. Ada beberapa individu yang dengan alasan masing-masing tidak menyukai kehadiran kita. Mereka adalah musuh yang siap menyerang kita kapan saja.
Ilmu Astrologi dengan segala keunikannya rupanya bisa menjadi pijakan untuk mengenal siapa kawan siapa lawan berdasarkan zodiak yang kita miliki. Caranya dengan mencocokan karakter kita dengan sifat yang dimiliki zodiak lain.
Lantas zodiak apa saja yang berpotensi menjadi musuh bagi Capricorn, Aquarius dan Pisces? Yuk simak di bawah ini.
BACA JUGA: Begini Musim Gemini Pengaruhi Cinta Capricorn, Aquariusm Pisces
Capricorn
Orang-orang ini dikenal karena kerja keras, dedikasi, dan kepribadiannya yang kuat. Namun mereka tidak mengedepankan perilaku terbaik ketika berhadapan dengan Cancer dan Libra. Cancer sifatnya sangat ringan sehingga tidak dihargai oleh Capricorn. Sementara Libra ingin menyenangkan orang-orang dan Capricorn selalu benci melihatnya.
Aquarius
Aquarius cenderung menjadi musuh Capricorn dan Taurus. Taurus suka mengikuti aturan dan Aquarius ingin melakukan semuanya dengan caranya sendiri. Capricorn suka mengendalikan segala sesuatu yang tidak diizinkan oleh seorang Aquarius.
BACA JUGA: Reaksi Capricorn, Aquarius, Pisces Saat Pasangan Berselingkuh
Pisces
Pisces begitu sensitif dan imajinatif. Mereka tidak begitu baik dengan Virgo dan Gemini karena dua zodiak ini sering tidak dapat memahami cara Pisces memandang segalanya. Gemini ingin menyelesaikan masalah dengan berbicara dengan orang lain dan Pisces merasa sangat malu tentang hal itu. Virgo percaya memiliki batasan, yang sangat menyakitkan orang-orang Pisces.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News