GenPI.co - Seberapa besar sih kadar cintamu ke dia? Apa kamu hanya senang dengan status pacaran? Hartanya? Atau memang benar-benar cinta? Ingat ya, jangan sampai kamu berlama-lama menghabiskan waktu dengan seseorang tanpa ada rasa cinta. Itu akan berakhir dengan rasa menyakiti pasangan
Kadar cintamu biasa saja bila ada tanda ini.
1. Nggak menikmati waktu bersamanya
BACA JUGA: Asmara dan Rezeki Zodiak Ini Ampun-ampunan, Hokinya Kebangetan
Saat orang jatuh cinta, biasanya mereka akan merasa senang saat menghabiskan waktu bersama pasangannya. Bahkan terhadap hal-hal kecil sekali pun. Kalau kamu malah merasa bosan dan tidak bersemangat saat bersamanya, ini adalah tanda bahwa kamu hanya menyukai status hubunganmu.
2. Kamu hanya mengisi kekosongan hati
Untuk menyadari ini mungkin kamu butuh tenaga dan waktu yang nggak sebentar, bahkan bisa menguras emosimu. Tapi seenggaknya, kamu harus mencari tahu isi hatimu sebenarnya. Apakah kamu benar-benar menyayanginya? Atau apakah kamu hanya merindukan untuk punya sosok di sampingmu? Kenali lebih jauh isi dari suara hatimu, ya, Bela.
3. Kalian nggak saling melengkapi
Sebagai individu kamu harus bisa merasa lengkap atas dirimu. Begitu juga saat sebagai pasangan. Kamu seharusnya bisa merasakan bahwa keberadaannya mampu melengkapi dirimu, terutama secara emosional. Akan bahaya kalau kamu merasa keberadaannya justru menyulitkan dirimu.
BACA JUGA: Prediksi Zodiak Suka Meleset, Alasannya Ternyata…
4. Kamu berharap dia bisa melakukan semua hal sebagai pasangan
Kamu hanya berharap diperlakukan spesial tanpa ingin memperlakukannya dengan spesial. Padahal, sebuah hubungan tidak bisa bertahan tanpa adanya keseimbangan. Normalnya, pasangan yang saling jatuh cinta nggak akan berjuang sendirian. Sebagai pasangan, seharusnya kamu dapat berjuang dan bekerja sama dengannya.
5. Sulit menerima kekurangannya
Tentunya saat kamu menghabiskan banyak waktu dengan pasangan, kamu akan melihat berbagai kebiasaan dan sikap darinya. Kalau kamu benar mencintainya, biasanya kamu bisa melihat kekurangannya sebagai hal yang wajar. Namun jika kamu merasa setiap kekurangannya justru mengganggumu, sepertinya kamu. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News