GenPI.co - Perempuan Jepang terkenal dengan wajah imutnya. Mereka selalu tampak lebih muda dari usia sebenarnya. Ditambah lagi dengan karakter mereka yang merupakan kombinasi manja dan kikuk. Ngegemesin banget!
Ternyata, ada rahasia yang banyak perempuan negeri matahari terbit itu praktikan sehingga mereka tampak awet mudah. Rahasia yang sebenarnya setiap perempuan bisa lakukan, termasuk kamu. Mau tahu? Yuk simak di bawah ini
BACA JUGA: Rutin Makan Buah Ajaib ini Bikin Awet Muda Loh! Coba Aja
Cuci muka dengan air beras
Banyak wanita Jepang menggunakan air beras untuk mencuci muka dan rambut mereka. Itu karena air beras mengandung vitamin, mineral dan antioksidan.
Cara menyiapkan air beras mudah kok! Masukkan setengah cangkir beras dalam mangkuk dan bilas beras beberapa kali. Kemudian, tambahkan 2 gelas air dan rendam beras selama 15 menit. Saring beras dan simpan air beras dalam toples yang rapat selama satu atau dua hari pada suhu kamar. Setelah itu bisa dipakai berkali-kali sementara sisanya bisa disimpan di lemari es.
Diet sehat, seimbang dan makan dalam porsi kecil
Diet Jepang umumnya sehat, seimbang, dan dalam jumlahnya kecil. Perempuan makan makanan segar dan dan setengah matang. Mereka juga menghindari makan makanan olahan, dan bergula. Ikan, daging merah, biji-bijian, sayuran, buah-buahan, rumput laut, dan jamur antara lain adalah bagian dari makanan mereka.
Perempuan Jepang juga makan banyak makanan fermentasi sehat seperti kefir, kombucha, asinan kubis, miso, tempe, dan kimchi.
Masker rumput laut
Perempuan Jepang gemar memakai masker rumput laut untuk mendapatkan kulit bersinar dan kulit terhidrasi.
Untuk membuat masker rumput laut di rumah, kamu perlu ¼ cangkir bubuk rumput laut, air hangat, dan minyak zaitun. Campur semua sehingga menjadi pasta kental. Oleskan campuran ini pada wajah dan leher dan diamkan selama 15 menit. Kemudian, bilas dengan air. Kamu juga bisa menggunakan lembar rumput laut basah di wajah.
Mengonsumsi kolagen
Kolagen adalah protein vital untuk kulit kita. Jumlah yang sedikit membuat kulit tampak kusam dan tua. Di Jepang, suplemen kolagen cukup umum. Perempuan mendapatkannya dari bahan alami dengan menyantap kaldu tulang, ikan, ayam, putih telur, sayuran hijau, dan jeruk.
BACA JUGA: Ladies, Begini 3 Aturan Penting Agar Rambut Keriting Tetap Awet
Mandi uap
Pemandian air panas dan beruap yang diperkaya dengan minyak, esens, dan teh adalah ritual umum di Jepang. Perempuan Jepang suka berendam di hot tub atau sumber air panas tradisional. Pemandian air panas terapeutik membantu membuat kulit bercahaya dan kenyal.
Teh hijau
Orang Jepang menyukai teh hijau yang bermanfaat untuk kesehatan dan penampilan kulit yang awet muda. Selain minum, mereka juga suka menggunakan masker wajah teh hijau buatan sendiri untuk menyingkirkan keriput, mengencangkan pori-pori, dan mendetoksifikasi kulit.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News