GenPI.co - Menunggu azan Magrib berkumandang, biasanya banyak orang melakukan kegiatan ngabuburit untuk mencari takjil atau berkumpul bersama dengan teman-teman.
Namun, berbeda dengan tahun ini karena wabah covid-19 melanda, seluruh orang diwajibkan untuk melakukan kegiatan #dirumahaja terlebih dahulu.
Walau begitu, rupanya terdapat banyak kegiatan seru di rumah loh sambil menunggu waktu berbuka puasa yang bisa dilakukan bersama dengan keluarga.
Berikut adalah 4 kegiatan seru ngabuburit dirumah bersama dengan keluarga, sebagaimana dilansir dari berbagai sumber :
Memasak
Kegiatan seru pertama yang bisa kamu lakukan bersama dengan keluarga adalah memasak, selain menyiapkan hidangan berbuka puasa bersama.
Membuat masakan atau camilan yang disuka bersama akan terasa lebih menyenangkan bila dilakukan dengan orang terkasih.
BACA JUGA : Yuk, Ngabuburit dengan 3 Perawatan Kecantikan Sederhana di Rumah
Olahraga ringan
Sambil menunggu berbuka puasa, kamu uga dapat melakukan olahraga ringan bersama keluarga dirumah.
Kegiatan ini tidak hanya membuat kamu sehat tapi juga membangun keharmonisan keluarga dengan hidup sehat bersama-sama.
BACA JUGA : Ngabuburit Video Call Bareng Teman, Wajib Tampil Menarik Ya
Bermain games
Tidak sedikit orang yang menghabiskan waktu menunggunya dengan bermain games.
Namun, jangan bermain sendirian kamu bisa memilih games yang bisa dimainkan bersama dengan seluruh keluarga seperti monopoli atau ular tangga.
Karena keseruannya waktu akan terasa berlalu cepat.
Menonton acara religi
Kegiatan terakhir yang bisa kamu lakukan bersama dengan keluarga yakni menonton acara religi.
Pasalnya, selama bulan ramadhan tentu banyak tayangan di televisi yang menyuguhkan acara dengan konsep islami.
Dengan begitu dapat meningkatkan pengetahuan agama bersama dengan seluruh keluarga.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News