GenPI.co - Setelah menikmati indahnya momen pernikahan dan bulan madu di tempat romantis yang kalian impikan bersama dengan pasangan, tentunya akan mulai menata kehidupan rumah tangga sebenarnya.
Jangan biarkan kehidupan rumah tangga tidak terkonsep dan terkesan semaunya. Ada beberapa kepentingan dan konsep rumah tangga yang kalian bangun agar tidak menyesal di kemudian hari.
Lakukan ini berdua dengan pasangan, memulai saling memberikan masukan serta komunikasi untuk menata kehidupan kamu demi masa depan. Dalam hal ini perempuan harus lebih bisa mengatur rumah tangganya dengan baik.
Berikut ini beberapa hal yang wajib dilakukan seorang istri pasca menikah. Seperti dilansir dari beberapa sumber.
1. Menata keuangan
Mulai menyadari bahwa kebutuhan berdua akan terus berjalan. Apalagi kelak bila telah memiliki anak, pengeluaran akan semakin banyak.
Jadi mulai menabung dan berhemat agar tidak sama-sama memberatkan suami untuk memenuhi kebutuhan rumah tangganya.
2. Program kehamilan
Program kehamilan pun akan mulai kalian lakukan. Makanan yang sehat dan bergizi sangat penting untuk menyehatkan kondisi istri dan suami.
Mulai kurangi makanan berlemak ataupun manis untuk menjaga stamina dan kesehatan.
3. Belanja sesuai kebutuhan dan porsi
Sebagian istri kalap saat uang suami berada di tangannya. Belanja berlebihan hingga lupa menyisihkan.
Gaya hura-hura saat masih single, jangan diterapkan di kehidupan rumah tangga. Ini akan memicu pertikaian antara suami dan istri
Coba mulai memprioritaskan membeli kebutuhan sesuai yang dibutuhkan.
BACA JUGA : Jangan Bikin Dia Kecewa, 3 Zodiak Rela Menderita demi Pasangannya
4. Menjaga silaturahmi dengan tetangga
Pasangan penganten baru biasanya akan mengundang para tetangga untuk mengucapkan rasa kebahagiaannya dan bersilaturahmi.
Bersikaplah ramah dengan tetangga dan mulai beradaptasi bahwa kita tidak bisa hidup sendiri dan harus bersosialisasi.
Berikan makanan kecil ataupun bingkisan sebagai kepedulian dan rasa kasih sayang terhadap tetangga sekitar.
BACA JUGA : Tanpa Restu Ortu, 3 Pasangan Artis ini Nekat Menikah
5. Tampil cantik di rumah
Tetap menjaga kebugaran, kecantikan dan rapih saat di rumah. Bukan hanya ketika sebelum menikah melakukan perawatannya, tetapi setelah menikah pun wanita harus tetap terlihat menarik dan cantik di mata suami. Berikan yang terbaik untuk suami.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News