Hobi Taqy Malik yang Unik, Traveling Sambil Dakwah

14 April 2020 07:11

GenPI.co - Baru-baru ini, Taqy Malik tengah menjadi perbincangan netizen. Pemilik nama lengkap Taqiyuddin Malik dikaitkan dengan unggahan Ria Ricis di media sosial. 

Di mana saat itu, adik Oki Setiana Dewi mengunggah foto mengenakan cadar beserta keterangan gambar “nunggu”. 

BACA JUGA: Tak Perlu Bersusah Payah, Ini 3 Zodiak Cerdas yang Selalu Sukses

Netizen menganggap unggahan Ricis tersebut merupakan kode untuk Taqy Malik yang kebetulan ikut memberikan komentar pada unggahan tersebut. 

Taqy Malik sendiri merupakan seorang tokoh hafiz muda yang sangat menginspirasi. 

Sebagai YouTuber dia sering mengunggah video-video hafalan Qurannya pada akun pribadinya. Dia berhasil menghafal Quran sebanyak 30 juz selama 4 tahun.

BACA JUGA: Kecewa Karena Cinta? Lakukan Ini Agar Tak Sedih Selamanya

Membahas tentang Taqy Malik, maka tak lepas dengan hobi travelingnya. Dia juga terkenal dengan penampilan yang kece saat traveling. 

Hobi travelingnya itu tidak hanya menjelajahi Indonesia. Namun, Taqy juga suka eksplore berbagai negara di dunia.

Aktivitas travelingnya itu pun kerap kali diunggahnya apda akun Instagramnya @taqy_malik. 

BACA JUGA: Meski Terdesak, Ternyata 4 Zodiak Ini Sangat Susah Berbohong

Dalam akun Instagram-nya, hafiz Quran kelahiran Banjarmasin itu cukup aktif mengunggah foto-foto berbagai tempat di dalam dan luar negeri.

Sejumlah foto menunjukkan Taqy pernah menjelajahi Yogyakarta, Lombok hingga mengeksplore Ranu Kumbolo. 

BACA JUGA: Meski Di Tempat Ramai, Ternyata 3 Zodiak Ini Suka Menyendiri

Sementara foto-foto lainnya memperlihatkan saat Taqy tengah mengunjungi berbagai negara. Mulai dari Malaysia, Singapura, Jepang, Australia, Selandia Baru, Turki hingga menginjakkan kaki di tanah suci Mekah, Arab Saudi.

Menariknya, Taqy Malik selalu menjadikan aktivitas travelingnya ini sebagai media dakwah pula. Selain Indonesia Taqy juga diketahui pernah mengunjungi Rotorua, Selandia Baru.(*)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co