Tanggal 22 Desember besok adalah Hari Ibu. Sudah siapkan hadiah apa untuk menyenangkan hati Ibu di hari bahagiannya? Mumpung sudah akhir tahun, kamu mungkin bisa mengajaknya untuk mengunjungi destinasi wisata.
Namun sebenarnya, Ibu tak butuh hadiah apa-apa dari kamu. Melihat anaknya tumbuh besar dan berhasil sudah bikin ia bahagia bukan main. Namun sesekali, tunjukkan rasa terima kasih atas cinta tulusnya kepadamu.
Selain mengajak jalan-jalan, kamu juga bisa memberikan berbagai kado untuk menyenangkan hatinya. Tak perlu mahal, namun sebuah hadiah kecil bisa menjadi tak ternilai harganya jika ditaburkan dengan cinta di atasnya. Ini dia Kado yang paling mudah dicari versi GenPI.co.
Berilah buket bunga
Wanita mana yang tak meleleh hatinya jika diberikan sebuket bunga. Sang ibu yang sudah mengandung dan melahirkanmu. Memberikan bunga menandakan ia seseorang yang spesial di matamu.
Buatkan secangkir teh atau kopi hangat
Mungkin kamu sibuk dengan rutinitasmu. Namun di Hari Ibu, sisihkan sebentar waktumu untuknya. Hati Ibu akan sangat berbunga-bunga jika sang anak menyediakan secangkir teh atau kopi hangat untuknya. Apa lagi jika kamu turut duduk bersamanya. Obrolan masa kecilmu sudah pasti jadi topik utama.
Memasaklah untuk Ibu
Masakanmu mungkin keasinan, atau terasa hambar. Tapi bukan itu poinnya. Jika dulu kamu tumbuh besar oleh keterampilan tangannya menyediakan makanan untukmu, maka memasaklah untuknya di Hari Ibu.
Coba bayangkan ketika ibumu bangun pagi dan melihat masakan sudah tersedia. Dijamin hati ibu akan terkejut sekaligus bangga dengan usahamu menyediakan masakan baginya.
Tak sempat membeli kado, berikan dia pelukan dan ucapan
Urusan pekerjaan, kuliah dan hal lainnya membuatmu tak sempat untuk membelikannya sebuah kado. Di hari spesial ini coba kamu peluk ibumu dengan hangat dan bisikan kepadanya, "aku sayang ibu, selamat hari ibu". Hal sesimpel itu akan membuat hati Ibu berbunga-bunga. Tapi ingat yah, mengungkapkan rsa sayang pada Ibu bukan saja pada Hari Ibu, loh. Harus setiap hari.
Berikan dia perhiasan
Kalau kamu punya budget lebih tak ada salahnya belikan Ibu perhiasan. Perhiasan sangat cocok diberikan apalagi jika sang ibu sangat gemar memakai beragam aksesoris. Ada rasa bangga di hatinya saat memakai pemberianmu, entah itu cincin,gelang, maupun kalung.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News