Bentuk Bibir Menandakan Karakter, Cewek Wajib Tahu

04 April 2020 17:20

GenPI.co - Bentuk bibir bisa menandakan karakter cewek. Kalau ingin menjalin hubungan jangka panjang, teroponglah karakter si dia dari bentuk bibirnya. 

Yuk, kenali arti bentuk bibir  

1. Bibir Atas Lebih Besar daripada Bibir Bawah

Orang dengan bentuk bibir seperti ini, biasanya sering disebut drama. Mereka memiliki sifat yang emosional. Namun, karakter orang ini banyak disukai banyak orang.

BACA JUGA: Tampil Manis dan  Cantik dengan Lipstik Peach Lokal 

Bentuk bibir seperti ini, membuat orang tersebut peduli terhadap kehidupan percintaan, dan memiliki karisma. Orang dengan bentuk bibir ini juga suka berpendapat, dan juga suka membuat lelucon.

2. Bibir Besar

Orang yang memiliki bibir besar, memiliki karakter seperti keibuan. Karekter ini memberikan perasaan nyaman, baik kepada sesama manusia mau pun dengan hewan.

Karakter dengan bibir besar sangat senang memperhatikan orang lain dan peduli terhadap sesama. Dalam keadaan penting, orang dengan bibir besar akan mendahulukan kepentingan orang lain, daripada kepentingan diri sendiri.

3. Bibir Ideal

Seseorang yang memiliki bentuk bibir ideal atau bentuk bibir pada umumnya, akan memiliki jiwa penyeimbang. Jika ada masalah, orang dengan bibir ideal akan menyelesaikan masalah dengan sabar.

Orang ini memiliki karakter yang pandai untuk menempatkan diri. Orang ini juga senang mendengarkan cerita orang lain. Bentuk bibir ideal akan membuat orang tersebut memiliki karakter yang tidak mudah marah.

Bahkan karakter ini sangat lapang dada menerima kritik dari orang lain. Walaupun orang tersebut bersifat tabah, tapi orang dengan bentuk bibir ideal sangat suka tertawa dan bercanda.

BACA JUGA: Mau Video Call dengan Pacar? Pakai Lipstik Antiluntur 

4. Bibir Bawah Lebih Besar daripada Bibir Atas

Seseorang yang memiliki bentuk bibir bawah lebih besar daripada bibir atas, memiliki karakter yang suka petualangan. Sehingga orang yang memiliki bibir ini akan sering merasa bosan, jika ia harus duduk dan bekerja di kantor seharian.

Orang dengan karakter ini sangat suka mengunjungi tempat-tempat yang baru, dan mencari relasi baru. Orang dengan bentuk bibi ini, memiliki karakter yang terbuka, dan memiliki rasa ingin tahu yang besar.

Kalau Sahabat Fimela memiliki pasangan dengan bentuk bibir seperti ini, artinya kehidupan kalian tidak akan membosankan. Akan ada kejutan-kejutan setiap harinya.

5. Bibir Tipis

Orang dengan bentuk bibir tipis memiliki karakter yang suka menyendiri. Jika ada masalah, mereka lebih senang menyelesaikannya seorang diri.

Orang tersebut akan menikmati saat-saat ia makan sendirian, pergi belanja sendirian, bahkan berlibur ke luar negeri sendirian.

Meski orang ini suka menyendiri, namun, orang dengan bibir tipis sangat mudah beradaptasi dengan orang yang baru. Mereka dapat menghargai pendapat orang lain dan menjadi pendengar baik. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co