GenPI.co - Tidak semua orang dewasa bisa bersikap dewasa. Bahkan banyak orang dewasa yang masih memiliki sikap kekanak-kanakan. Hal ini terkadang membuat orang-orang di sekitarnya merasa sebal.
Sikap kekanak-kanakkan biasanya ditandai dengan beberapa ciri seperti egois atau selalu ingin menang sendiri, suka lari dari tanggung jawab, sering ngambek tanpa alasan yang jelas dan sebagainya.
BACA JUGA: Zodiak Pemalu, Selalu Ragu Ungkapkan Cinta
Sikap kekanak-kanankan ini biasanya muncul pada orang-orang pemilik zodiak tertentu sebagai berikut ini.
1. Aries
Aries merupakan zodiac pertama yang dijuluki punya sikap kekanak-kanakan. Biasnaya Aries cenderung ingin selalu mencari perhatian dari banyak orang. Sikapnya tersebut akan berubah seperti anak kecil yang suka ngambek jika keinginannya tidak dapat dipenuhi.
2. Sagitarius
Sikap kekanak-kanakkan dari Sagitarius ditunjukkan dengan mudahnya dia cemberut dan marah-marah. Biasnya sikap ini muncul ketika Sagitarius ini menghadapi suatu masalah, meski masalah yang ringan.
Zodiak Sagitarius ini memang lebih suka mengedepankan emosinya ketika menghadapi suatu masalah daripada berusaha menyelesaikannya.
BACA JUGA: 4 Zodiak Susah Kaya, Segeralah Berubah
3. Gemini
Sikap kekanak-kanakkan zodiak Gemini membuatnya sudah tampak seperti seorang bayi yang besar. Dia juga sangat manja terhadap siapa pun orang yang dikenalnya. Gemini tidak sadar bahwa perilaku manjanya seringkali membuat orang lain di sekitarnya merasa kerepotan. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News