4 Makanan ini Bantu Menyeimbangkan Hormon dalam Tubuh

26 Maret 2020 11:51

GenPI.co - Hormon dalam tubuh bemanfaat untuk mengontrol rasa lapar, fungsi organ, pencernaan, mood, sistem reproduksi, menstruasi, dan fungsi gairah. Memiliki jumlah hormon yang seimbang juga membantu menjaga kesehatan tubuh. 

Jika hormon dalam tubuh kita tidak seimbang, akan menyebabkan beberapa masalah kesehatan. Seperti kecemasan kronis, obesitas, rambut rontok, dan ketidaksuburan.

Untuk menjaga menyeimbangkan hormon dalam tubuh. Kamu bisa melakukan beberapa cara alami, salah satunya adalah dengan mengonsumsi beberapa makanan sehat berikut ini, simak ya. 

1. Alpukat 

Kandungan beta-sitosterol, magnesium, vitamin E dan juga vitamin B yang ada dalam alpukat, dapat membantu menurunkan hormon stress dalam tubuhmu. 

Selain itu, mengonsumsi alpukat juga ampuh untuk menurunkan kadar kolesterolmu. 

BACA JUGA : Inilah Makanan Favorit Berdasarkan Golongan Darah

2. Sayuran hijau

Mengonsumsi sayuran hijau, dapat membantu melawan peradangan dan juga menurunkan kadar kortisol sehingga mengurahi dehidrasi pada tubuh. 

Sayuran hijau juga banyak mengandung vitamin dan nutrisi lainnya yang dapat membuat tubuh lebih sehat dan segar. 

3. Ikan Salmon

Kandungan Omega-3 dalam ikan salmon,  dapat membantu mengatur kadar insulin dan sebum dalam tubuh. 

Insulin, membantu mencegah risiko diabetes, sementara sebum mengurangi risiko jerawat dan membuat kulit lebih sehat.

BACA JUGA : Jika Wanita Suka Makanan Manis, Berarti Sifatnya Seperti Ini...

4. Kunyit

Kunyit bermanfaat sebagai agen antiinflamasi yang sangat baik untuk membantu tubuh kamu secara alami mencapai kadar hormon yang seimbang.

Itulah beberapa makanan yang dapat menjaga keseimbangan hormon dalam tubuhmu. Selamat mencoba, dan tetap selalu sehat ya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co